Suara.com - Berwisata ke Taman Safari memang memiliki sensasi sendiri bagi banyak wisatawan. Terlebih saat melihat langsung hewan buas seperti harimau hingga singa dari dalam mobil.
Tapi, bagaimana ya jika tiba-tiba kondisinya tak sesuai yang diharapkan seperti mobil mogok mendadak saat berada di kawasan harimau? Hal inilah yang dialami oleh sebuah keluarga yang menceritakan pengalamannya di TikTok.
Akun @vanyasitarr memperlihatkan jika saat dirinya ke Taman Safari bersama suami serta putrinya yang masih balita. Tiba-tiba saja saat memasuki kawasan harimau, mobil mereka mogok.
"Mobil mogok di kandang harimau taman safari. Paniknya masih kerasa sampe sekarang," tulisnya dalam video yang Suara.com kutip Rabu (15/5/2024).
Parahnya lagi, saat itu AC di dalam mobilnya yang ikut mati, membuat kondisi mobil terasa pengap. Sebab, mereka tak berani membuka kaca ataupun keluar untuk mencari bantuan sebab harimau-harimau besar terlihat berlalu lalang di depan mobil mereka.
Terdengar suara sang suami yang memperhatikan kondisi anaknya yang mulai berkeringat. Saat itu, bahkan pikiran mereka hanya mati diterkam harimau atau mati kehabisan nafas.
Beruntung, keluarga mereka akhirnya mendapatkan pertolongan dari petugas Taman Safari yang akhirnya menderek mobil keluar dari kawasan tersebut. Lucunya, pemilik akun mengatakan jika saat itu sang petugas juga sempat merasa deg-degan saat mengikatkan mobilnya ke mobil mereka untuk diderek.
"Akhirnya diderek guys pas abangnya keluar buat ngiket, abangnya juga gemeteran wkwk," tulisnya lagi.
Setelah itu mereka pun ke bengkel untuk membetulkan mobil. Namun pengalaman tersebut akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi mereka. Bahkan hal ini cukup meninggalkan rasa trauma.
Baca Juga: Prospek Bisnis Properti Cerah, Minahasa Hebat Bidik Pendapatan Naik 34% di 2024
Tak sedikit yang penasaran bagaimana petugas keluar dari mobil mereka di tengah harimau yang berlalu lalang. Disebutkan, beberapa petugas terlatih yang diturunkan untuk membantu, biasa mereka juga membawa senjata hingga obat bius untuk mengatasi kejadian yang tak diinginkan.
"Waduh gmn dia ngindarin harimau nya y, kan ga mungkin harimau nya ga liat," kata @rahxxxx.
"Ada tim nya yang udah siaga bawa senjata isi obat bius," tambah @rockxxxx.
"Harusnyaa kluar kak minta bantuan ke pastiii langsung disamperin," ungkap @faixxxx.
"Kakak anaknya kasihan pasti panas didalem, pintunya atau jendelanya dibuka kak biar adeknya ga rewel karna panas," ucap @andxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
5 Rekomendasi Ampoule untuk Menyamarkan Noda Hitam, Murah Mulai Rp12 Ribu
-
7 Rekomendasi Tinted Sunscreen untuk 40 Tahun, Tidak Lengket di Kulit
-
5 Lip Tint Warna Natural untuk Dipakai Sehari-hari, Bikin Wajah Fresh dan Cantik Alami
-
Balet Cinderella, Dongeng Klasik yang Kembali Hidup di Atas Panggung
-
Labuan Bajo Bukan Cuma Komodo! Ini Pesona Permata Tersembunyi di Pulau Flores
-
5 Pilihan Jas Hujan Paling Bagus dan Awet, Bahan Anti Rembes Meski Diterpa Hujan Badai
-
5 Body Lotion Terbaik untuk Memutihkan Plus Kandungan SPF Tinggi, Bye Kulit Belang!
-
Transformasi Permainan Tradisional: Hadir Lebih Modern Tanpa Kehilangan Nilai Aslinya
-
Kapan Usia Ideal Anak Belajar Calistung? Cek 3 Tanda Motorik dan Psikologis Ini Dulu
-
5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar