Suara.com - Angelina Sondakh resmi bebas dari penjara pada April 2022 lalu. Selepas keluar dari tahanan, Angelina Sondakh disibukkan dengan berbagai kegiatan penuh manfaat, salah satunya mengisi pengajian.
Belakangan Angelina Sondakh ramai diundang sebagai pengisi di berbagai acara pengajian. Bahkan saat Ramadan 2024 kemarin, jadwal pengajian Angelina Sondakh sangat penuh.
Video Angelina Sondakh ketika mengisi pengajian pun banyak beredar di media sosial. Salah satunya dibagikan oleh akun TikTok pribadi Angelina Sondakh, angelinasondakhmassaid, pada Minggu (19/5/2024).
Dalam video tersebut, Angelina Sondakh terlihat sedang menyampaikan materi pengajian. Ia terlihat begitu anggun dengan busana muslimah pilihannya.
Tak sedikit netizen yang penasaran dengan latar pendidikan Angelina Sondakh yang kini rajin mengisi pengajian. Kira-kira, Angelina Sondakh lulusan apa ya?
Pemilik nama lengkap Angelina Patricia Pingkan Sondakh itu mempunya latar belakang pendidikan yang cukup mentereng. Maklum saja, dia dulunya adalah anggota DPR RI periode 2004-2009.
Dimulai dari sekolah dasar, Angelina Sondakh menempuh pendidikan di SD Laboratorium IKIP, Manadao, Sulawesi Utara pada 1983 hingga 1989. Ia kemudian melanjutkan sekolahnya ke SMP Katolik Pax Christi Manado.
Angelina Sondakh lantas melanjutkan pendidikannya di Australia. Ia menempuh Year 9 – 10 di Presbyterian Ladies College dan Year 11 di Armidale Public High School.
Namun Angelina Sondakh terpaksa kembali ke Indonesia sebelum menyelesaikan sekolahnya di Australia. Alhasil ia melanjutkan pendidikannya di SMA Negeri 2 Manado pada 1995 hingga 1996.
Baca Juga: Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Adakan Tasyakuran Kehamilan, Ternyata Memang Diajarkan Para Ulama
Angelina Sondakh kemudian melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi. Ia berhasil meraih gelar S1 di Universitas Katolik Indonesia dengan mengambil Jurusan Manajemen, S2 Ilmu Komunikasi di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia (FISIP UI), dan S3 Ilmu Komunikasi di Universitas Indonesia.
Dilihat dari riwayat pendidikannya, Angelina Sondakh memang tidak menempuh pendidikan agama secara formal. Selama ini pengetahuan agamanya didapat selama berada di penjara. Bahkan dia sampai sudah hafal 15 juz Alquran.
Siapa sangka bekal ilmu agama ini membuat Angelina Sondakh dipercaya untuk mengisi pengajian. Ibu sambung Aaliyah Massaid itu pun menilai ini merupakan berkah luar biasa dari Tuhan.
"Alhamdulillah ini berkah dari Allah SWT yang aku dapatkan sungguh luar biasa," kata Angelina Sondakh dalam acara Pagi Pagi Ambyar pada April 2024 kemarin.
Kendati ramai dipercaya untuk mengisi pengajian, Angelina Sondakh enggan dipanggil ustazah. Ibu Keanu Massaid itu merasa masih harus banyak belajar untuk menyempurnakan ilmu agamanya.
"Enggak, aku tuh enggak mau dipanggil ustazah karena itu semua ada ilmunya kan? Kalau aku masih harus terus belajar," jelas Angelina Sondakh.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
9 Rekomendasi Cushion untuk Kulit Sawo Matang, Hasil Flawless dan Tahan Lama
-
7 Sepatu Running Plat Carbon Terbaik, Lari Makin Kencang Modal Rp500 Ribuan
-
Viral! Ibu di Lampung Amuk Siswi yang Diduga Bully Anaknya yang Yatim, Tegaskan Tak Mau Memaafkan
-
7 Rekomendasi Outfit Pilates Hijab yang Nyaman dan Stylish, Harga Terjangkau
-
Gebrakan Fashion Indonesia: Purana dan Fuguku Pukau Panggung Internasional di Kuala Lumpur
-
4 Rekomendasi Face Wash Non SLS yang Aman untuk Kulit Sensitif
-
6 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik untuk Pace 6, Nyaman dan Cegah Risiko Cedera
-
Fosil Reptil Laut Berleher Panjang dari Zaman Purba Ditemukan di China
-
7 Pilihan Lip Tint Warna Natural untuk Remaja, Glow Up Alami Modal Rp15 Ribuan
-
5 Sunscreen Mengandung Ceramide untuk Melindungi Skin Barrier, Ramah Kulit Sensitif