Suara.com - Habib Bahar bin Smith menuai sorotan publik belakangan ini. Hal ini buntut perseteruannya dengan Rhoma Irama terkait nasab habib atau keturunan nabi di Indonesia.
Perseteruan ini bermula saat Rhoma Irama yang mengungkit sebuah ceramah seorang habib yang menyebut keturunan nabi pasti masuk surga meski ahli maksiat.
Pernyataan yang dilontarkan oleh Raja Dangdut itu membuat Habib Bahar bin Smith meradang. Ia menyebut apa yang dikatakan Rhoma Irama hanyalah fitnahan belaka.
"Habib siapa yang ngomong begitu? Kalau habib pasti masuk surga meski dia bermaksiat, meski dia mabuk, pasti masuk surga," kata Habib Bahar.
"Jaga kau punya mulut Rhoma, jangan fitnah. Kalau memang ada habib yang ngomong begitu, saya Bahar bin Smith akan bantai itu habib di depan Rhoma Irama," imbuhnya.
Buntut dari perseteruan ini, ada banyak pihak yang kemudian kembali mempertanyakan garis keturunan dari Habib Bahar bin Smith.
Terkait hal ini, Ustaz Abdul Somad (UAS) dan Ustaz Adi Hidayat (UAH) memiliki respons yang berbeda terkait dengan perkara nasab Habib Bahar bin Smith yang kini sedang diperbedatkan.
UAS Akui Nasab Habib Bahar bin Smith
UAS mengakui nasab Ba'alwi milik Habib Bahar bin Smith. Hal ini terjadi saat UAS menjadi penceramah di acara Habib Bahar bin Smith.
Baca Juga: Tak Cuma Rhoma Irama, UAS Pernah Bongkar Nasab Habib Bahar bin Smith: Panjang Kali Ceritanya...
Melansir unggahan kanal YouTube Habib Bahar bin Smith, UAS pernah memberikan penjelasan terkait silsilah keturunan Nabi Muhammad SAW.
UAS mengawali penjelasan silsilah keturunan Nabi Muhammad SAW dari anak yang bernama Muhammad Al Baqir, Musa Al Kadim, Ismail, dan Ali Al Uraydi.
Garis keturunan ini lantas tersambung kepada anak laki-laki bernama Muhammad An Naqib yang kemudian memiliki anak bernama Isa Ar Rumi.
Isa ar Rumi memiliki keturunan bernama Ahmad bin Isa ar Rumi yang memiliki nama belakang Al Muhajir karena pernah berhijrah dari Irak menuju Yaman.
Ahmad bin Isa ar Rumi lalu mempunyai anak bernama Ubaidullah dan Alawi. Keturunan dari Alawi inilah yang kemudian disebut dengan Ba'Alawi.
"Kemudian turun ke bawah inilah yang banyak marga-marga yang sampai ke Nusantara, di antaranya As Saqaf. Tapi karena orang kita sulit menulis Assaqaf jadi Assegaf," ujar UAS.
Berita Terkait
-
Tak Cuma Rhoma Irama, UAS Pernah Bongkar Nasab Habib Bahar bin Smith: Panjang Kali Ceritanya...
-
Rhoma Irama Lulusan Mana? Raja Dangdut Berseteru dengan Habib Bahar bin Smith Soal Garis Keturunan Nabi
-
Mengenal Tes DNA, Kini Jadi Bahan Perseteruan Rhoma Irama dan Habib Bahar Bin Smith Soal Garis Keturunan
-
Sumber Kekayaan Habib Bahar bin Smith dengan Aset Miliaran: Punya Bisnis Jualan Air yang Sudah Didoakan
-
Latar Belakang Keluarga Habib Bahar bin Smith, Kini Ditantang Buktikan Nasab Ba'alawi
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H
-
Doa Malam Nisfu Syaban Lengkap untuk Ubah Takdir Buruk Jadi Baik