Suara.com - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sejak beberapa waktu lalu memutuskan untuk mengasuh bayi perempuan cantik bernama Lily atau yang akrab disapa Baby Lily.
Meskipun bukan anak kandung seperti Rafathar dan Rayyanza, baik Raffi Ahmad maupun Nagita Slavina tetap memberikan kasih sayang yang berlimpah untuk Baby Lily.
Rafathar dan Rayyanza pun terlihat dapat menerima kehadiran bayi tersebut dengan baik. Kedua putra Raffi Ahmad itu kerap terlihat bermain dengan Baby Lily.
Seperti melansir dari unggahan akun Instagram @/raffinagita1717 beberapa hari yang lalu, tampak momen ketika Rafathar sedang menemani Baby Lily.
"Lily Baby Princess. Gemas banget," tulis Raffi dan Nagita dalam unggahan Instagram-nya.
Rafathar terlihat menemani Baby Lily yang sedang tengkurap di kasur. Ia tampak menggoda adiknya yang saat itu memakai bando layaknya princess.
"Ada princess baru," kata Rafathar.
Momen kedekatan Rafathar dan Baby Lily ini tak pelak menuai sorotan publik. Namun, tak sedikit netizen yang justru menyoroti Baby Lily yang sekarang mulai cosplay.
"Lily udah mulai masuk era cosplay," kata netizen.
Baca Juga: Main ke Kebun Binatang Pribadi Alshad Ahmad, Outfit Skena Rayyanza Jadi Omongan
"Udah siap kejar cosplay nih Lily," timpal netizen.
"Udah siap jadi modelnya Mama Gigi," imbuh netizen.
"Lily saatnya mencoba berbagai kostum. Tugas Ajja sekarang ringan," komentar netizen lainnya lagi.
Bando yang dipakai Baby Lily itu rupanya tak sembarangan. Pasalnya, harganya mencapai ratusan ribu rupiah dari brand SUPER NINTENDO WORLD Universal Studios Hollywood.
Bando tersebut bernama Nintendo World Princess Peach Headband yang dibanderol dengan harga Rp400 ribu.
Berita Terkait
-
Pantas Cerdas, Rayyanza Anak Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Ternyata Doyan Makanan Mahal Ini
-
Raffi Ahmad Beri Kode Keras, Berharap Nagita Slavina Istiqomah Berhijab?
-
Eks Manajer Fuji Ngaku Cuma Digaji Rp500 Ribu, Kebanting Manajer Raffi Ahmad dan Nikita Mirzani Banget?
-
Beda Gaji Asisten Raffi Ahmad vs Atta Halilintar, Benarkah Capai 2 Digit?
-
3 Pasangan Ini Dapat Sumbangan Nikah Fantastis dari Raffi Ahmad, Siapa Saja?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
6 Shio Mendapatkan Keberuntungan Finansial 27 Januari 2026, Kamu Termasuk?
-
Momen Langka: Tiga Pemimpin Sakya Dunia Pimpin Doa Bersama untuk Perdamaian Indonesia
-
Nikita Willy dan Indra Priawan Bagikan Tips Berpakaian Cerdas untuk Keseharian dan Traveling
-
Rangkaian Skincare Skintific untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan Usia 50 Tahun
-
Tiket Kereta Lebaran 2026 Kapan Dibuka? Cek Jadwal Pemesanan dan Tanggal Keberangkatan
-
Terpopuler: Shio yang Beruntung di Pekan Terakhir Januari, Harga Tiket Kereta Lebaran 2026
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026