Suara.com - Kecelakaan di Tol Indralaya-Prabumulih membawa duka mendalam bagi keluarga dan rekan kerja dr Bella Rizky Dinanti atau yang bernama asli dr. Bela Riski Dinanti. Beliau diakui sebagai dokter teladan di RSUD Semendo Darat Laut, Kabupaten Muara Enim, dan Provinsi Sumatera Selatan.
Kecelakaan tragis tersebut terjadi di KM 48+500 ruas Tol Palembang-Prabumulih pada Senin malam, 15 Juli 2024. Diketahui, dr. Bela Riski Dinanti baru saja kembali dari tugas sebagai petugas haji kloter ke-19, yang merupakan kloter terakhir dalam Haji 2024, dan sedang dalam perjalanan pulang ke Muara Enim.
Profil dr Bela Riski Dinanti
dr. Bela Riski Dinanti atau dr Bella Rizky Dinanti selama ini bertugas di RSUD Semendo Darat Laut. Selama bertugas, Bela Riski Dinanti mendapatkan predikat dokter teladan di Muara Enim dan Sumatera Selatan. dr Bela merupakan lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Lampung.
Ia dikenal sebagai dokter teladan Kabupaten Muara Enim tahun 2023 dan dokter teladan tingkat Provinsi Sumatera Selatan. Bela Riski Dinanti juga diakui sebagai salah satu inovator program kesehatan terbaik.
Selain itu, dr. Bela Riski Dinanti juga menjabat sebagai Kepala Seksi Pelayanan Penunjang di RSUD Semende Darat Laut. Beliau dikenal memiliki jiwa sosial yang tinggi dan tidak hanya unggul di bidang medis.
Biodata dr Bella Rizky Dinanti atau dr Bela Riski Dinanti
Nama: Bela Riski Dinanti
Tanggal Lahir: 19 April 1994
Baca Juga: Alami Retak Tulang Pipi, Park Gyuri KARA Batalkan Semua Jadwal Kegiatan
Almamater: Universitas Lampung
Asal: Muara Enim
Prestasi yang diraih oleh dr. Bela Riski Dinanti meliputi:
- Dokter teladan Kabupaten Muara Enim 2023
- Dokter teladan tingkat Provinsi Sumatera Selatan
- Petugas haji kloter 19 tahun 2024
Pada tahun 2024, dr. Bela Riski Dinanti mendapat tugas mulia sebagai petugas haji, mendampingi jemaah haji selama di Tanah Suci, memastikan kesehatan jemaah terjaga, dan siap 24/7 menghadapi keadaan darurat.
dr. Bela Riski Dinanti baru saja kembali ke Tanah Air setelah menjalankan tugas ini. Beliau dikenal sebagai pribadi yang baik dan berdedikasi dalam menjalankan tugas mulia menjaga kesehatan jemaah haji Kabupaten Muara Enim pada kloter 19 tahun 2024.
Kronologi Kecelakaan dr Bella
Berita Terkait
-
Hantam Mobil dan Pemotor, Truk di Jakarta Utara Terguling usai Hajar Separator
-
Jalan Panjang Bikin Ngantuk? Hindari Kecelakaan Maut dengan Tips Mengemudi Aman Ini
-
Miris, Bayi 9 Bulan Ikut Jadi Korban Tewas Kecelakaan Maut Di Tol Boyolali
-
Polisi Ungkap Dugaan Penyebab Kecelakaan Maut Rombongan SDI Daruf Falah Di Tol Solo-Ngawi Tewaskan 6 Orang
-
Alami Retak Tulang Pipi, Park Gyuri KARA Batalkan Semua Jadwal Kegiatan
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah
-
5 Warna Lipstik yang Harus Dihindari Kulit Sawo Matang, Bikin Wajah Makin Kusam!
-
7 Warna Lipstik yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Penampilan Makin Stand Out!