Suara.com - Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar sudah melakukan prewedding menjelang pernikahan mereka. Kekinian, Thariq Halilintar sudah mengungkap foto-foto prewedding-nya melalui video Instagram.
Menilik unggahan tersebut, Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid diketahui mengusung adat Minang serta Jawa untuk prewedding mereka. Sementara lokasi fotonya, mereka memilih Solo dan Yogyakarta.
Dari semua cuplikan foto dan video yang dibagikan, ada satu potret yang cukup mencuri perhatian. Potret tersebut berisi momen Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid mengenakan pakaian adat Minang.
Model pakaian adat yang dipakai oleh Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid adalah Koto Gadang. Pasangan ini sengaja memilih busana adat dengan perpaduan warna putih serta perak yang elegan.
Tak lama setelah dibagikan ke Instagram, potongan foto-foto prewedding Thariq dan Aaliyah Massaid lantas banyak diunggah ulang ke berbagai media sosial. Salah satunya dibagikan oleh akun TikTok peach14_1.
Di sini terlihat banyak netizen yang memberikan tanggapan atas prewedding Thariq dan Aaliyah Massaid. Tak sedikit netizen yang salah fokus dengan baju prewedding Aaliyah Massaid karena dinilai sangat cantik dan keren.
Cantiknya baju Koto Gadang yang dipakai Aaliyah Massaid ketika prewedding membuat netizen antusias menunggu pernikahan putri Reza Artamevia tersebut. Mereka tak sabar melihat gaun pengantin Aaliyah Massaid.
"Baju prewedding aja udah keren banget gini. Gimana gaun pengantinnya nanti," komentar salah satu netizen. "Iya bagus banget, padahal Padang identik merah merona tapi Aal pake warna ivory apa warna putih ini cakep banget," sahut yang lain menimpali.
Disebutkan sebelumnya, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar juga mengusung adat Jawa ketika prewedding. Mereka memakai busana serba hitam dan melakukan pemotretan di Pura Mangkunegaran untuk prewedding adat Jawa.
Baca Juga: Gestur Aaliyah Massaid Lihat Tingkah Thariq Halilintar Disorot: Sampai Sumpel Kuping
Sayangnya, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar belum mengungkap tanggal pasti pernikahan mereka. Namun Anofial Asmid sempat membocorkan di vlog yang tayang pada 16 Juli 2024 bahwa pernikahan putranya akan digelar beberapa hari lagi.
Berita Terkait
-
Aaliyah Massaid Pilih Busana Adat Koto Gadang untuk Prewedding, Ternyata Punya Makna Spiritual yang Indah
-
Menuju Hari-H Aaliyah Massaid, Riasan Manglingi Aurel saat Nikah Viral Lagi: Belum Ada yang Tandingi
-
Katanya Saingan, Ucapan Aurel Hermansyah ke Nenek Thariq Halilintar soal Aaliyah Massaid Disorot
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Ini Penampakan Tato Bulu Aurelie Moeremans Bikinan Bobby, Penyesalan Terbesar hingga Jijik
-
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
-
Biodata dan Agama Hesti Purwadinata, Diancam usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Momen Aurelie Moeremans Hapus Tato Bikinan Bobby yang Membuatnya Gagal Ikut Puteri Indonesia
-
Cara Mencuci Sepatu Kanvas Putih, Kinclong seperti Pertama Beli
-
5 Sepatu Running Sekelas Asics Novablast Versi Murah, Cushion Nyaman dan Empuk
-
Urutan Hair Care untuk Menghilangkan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!