Suara.com - Geni Faruk membagikan pengalamannya dirinya ketika dirias oleh makeup artist (MUA) kondang Bubah Alfian untuk acara pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid yang digelar pada 26 Juli 2024 lalu.
Kebetulan saat itu Geni Faruk didandani langsung oleh Bubah Alfian. Ini nampaknya jadi pertemuan pertama bagi mereka.
Geni Faruk mengaku selama ini sering mendengar nama Bubah Alfian. Tetapi, ibu 11 anak itu baru berkesempatan dirias oleh MUA langganan artis tersebut.
"Ini Umi dimakeup-in Bubah Alfian. Selama ini Umi udah selalu dengar, ternyata Umi berkesempatan langsung dimakeupin sama Bubah," ungkapnya dalam Mini Vlog yang dibagikan @genifaruk seperti dikutip Rabu (14/8/2024).
Setelah bertemu secara langsung, Geni Faruk terlihat bertegur sapa dengan Bubah Alfian.
"Oh ini yang namanya Bubah? I always hear your name but I never met you," kata Geni Faruk yang disambut Bubah Alfian dengan senyuman.
Bubah Alfian lalu mengatakan kalau dirinya sendiri yang akan merias Geni Faruk, bukan timnya. Tak ayal, Geni Faruk pun dibuat antusias.
Namun sebelum wajahnya dipoles, Geni Faruk terdengar melontarkan pertanyaan kepada Bubah. Mertua Aaliyah Massaid itu menyinggung soal sarung tangan.
"Tapi pakai sarung tangan (meriasnya)?," tanyanya.
Baca Juga: Bayaran Thariq Halilintar dari Instagram Tembus 3 Digit? Pantas Gercep Cari Endorse usai Bulan Madu
Tak berselang lama, Bubah Alfian pun memastikan kalau dirinya akan memakai sarung tangan selama merias Geni Faruk.
"Pakai sarung tangan," sahutnya.
Pertanyaan yang dilontarkan Geni Faruk ke Bubah Alfian nyatanya mengundang perhatian sejumlah netizen. Mereka memuji sikap Geni Faruk yang diduga menjaga diri agar tak bersentuhan dengan yang bukan muhrimnya.
"Hebat banget Umi yang tukang makeup ditanya pakai sarung tangan kan," kata netizen.
"Biar gak kesentuh kulitnya," sahut yang lain.
Namun di sisi lain, banyak netizen yang dibuat terkesan dengan hasil riasan dan style Geni Faruk untuk acara pernikahan Thariq-Aaliyah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
 - 
            
              Apa Makna Lagu Pengganti Aku dari Raisa? Disorot di Tengah Isu Hamish Daud Mendua
 - 
            
              Dinilai Banyak Kemiripan, Raisa dan Sabrina Juga Punya Selera yang Sama soal Interior Rumah?
 - 
            
              Promo Superindo Hari Ini 4 November 2025: Diskon Hingga 50% Awal Pekan!
 - 
            
              5 Pilihan Parfum Halal untuk Perempuan Muslimah, Aman Dipakai saat Ibadah
 - 
            
              Sekolah Kuliner Elite, Berapa Biaya Kuliah di Le Cordon Bleu Paris seperti Sabrina Alatas?
 - 
            
              5 Day Cream Mengandung Niacinamide untuk Cegah Kusam dan Penuaan Dini
 - 
            
              Bibir Kering Cocok Pakai Lipstik Apa? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Tahan Lama
 - 
            
              Kulit Glowing Bukan Cuma dari Skincare, 5 Suplemen Terbaik untuk Kecantikan dari Dalam
 - 
            
              5 Lip Serum untuk Mencerahkan Bibir Gelap bagi Perokok Aktif, Harga Mulai Rp18.000