Suara.com - Geger di media sosial membahas wanita bau ketiak. Pembahasan ini dipicu oleh isu yang menyebut Erina Gudono bau ketiak. Terlepas dari benar atau tidaknya isu tersebut, mari kita kenali ciri-ciri wanita bau ketiak.
Istri Kaesang Pangarep dan juga menantu dari Presiden Joko Widodo Erina Gudono tengah hamil tua dan disebut mengalami perubahan fisik sampai bau badan yang tidak sedap. Isu tersebut dikaitkan dengan hormon kehamilannya. Namun benarkah kehamilan memiliki hubungan dengan bau ketiak?
Ciri-ciri wanita bau ketiak
Ciri-ciri wanita bauk ketiak bisa dilihat dari penyebabnya. Seseorang yang bau ketiak kemungkinan besar karena mengalami hal berikut ini.
1. Keringat berlebihan
Sebenarnya keringat tidak berbau, tetapi ketika bercampur dengan bakteri di kulit, terutama area ketiak yang lembab, dapat menghasilkan bau tak sedap. Apabila seseorang mengalami keringat berlebihan, ia rawan memiliki bau badan atau ketiak tak sedap.
2. Suka mengonsumsi bawang atau rempah-rempah tertentu
Seseorang yang punya hobi makan bawang atau rempah-rempah tertentu bisa memiliki bau ketiak tak sedap. Itu karena bawang atau rempah-rempah dapat menghasilkan aroma tubuh dan ketiak yang lebih tajam. Sama halnya ketika suka minum minuman beralkohol atau kafein. Keduanya merangsang keringat berlebih yang berujung pada bau tidak sedap pada ketiak.
3. Stress
Wanita yang mengalami stress juga bisa memiliki bau tak sedap pada ketiak. Misalnya ia mengalami stress saat hamil, maka stress ini dapat memicu produksi keringat dari kelenjar apokrin di area ketiak. Keringat yang dihasilkan oleh kelenjar ini lebih tebal dan kaya protein yang diurai oleh bakteri menjadi asam. Karenanya, ketika keringat bercucuran, baunya menjadi tak sedap.
4. Kondisi medis
Bau ketiak yang tidak sedap pada seorang wanita juga bisa dipicu oleh kondisi medis. Kondisi medis yang dimaksudkan di sini ialah diabetes, gangguan tiroid, atau infeksi kulit yang dapat menyebabkan bau ketiak berlebihan.
Warganet berspekulasi bahwa isu bau tak sedap pada ketiak Erina Gudono kemungkinan disebabkan stress karena hamil tua. Sampai saat ini kebenarannya tidak dapat dipertanggung jawabkan. Erina Gudono pun sampai saat ini memilih tidak menanggapi isu tersebut.
Cara mengatasi bau ketiak
Masalah bau ketiak ini dapat diatasi dengan cara alami. Berikut beberapa rekomendasi mengatasi masalah bau ketiak dari honestdocs.id.
Baca Juga: Cara Islam Menghilangkan Bau Badan, Biar Enggak Dicibir Se-Indonesia
1. Cuka Apel
Cuka apel bisa ditemukan dengan mudah di supermarket untuk mengatasi masalah bau ketiak. Caranya tuangkan cuka apel ke kapas kemudian usapkan ke ketiak kamu. Sebagai alternatif, kamu juga bisa menyemprotkan air berisi cuka apel ke ketiak untuk menghilangkan bau tak sedap.
2. Lemon
Sari lemon juga bisa menghilangkan bau dan warna gelap pada ketiak. Cara menghilangkan bau ketiak pakai lemon adalah peras air lemon ke handuk bersih lalu gosokkan perlahan ke ketiak kamu setelah mandi. Sebagai alternatif kamu juga bisa menyemprotkan air lemon ke ketiak lalu diusap menggunakan kapas.
3. Air mawar
Salah satu skincare yang direkomendasikan untuk menghilangkan bau ketiak ialah air mawar. Kamu bisa menyemprotkan air mawar ke ketiak atau mengusap ketiak pakai air mawar yang diteteskan ke kapas. Bahkan kamu juga bisa mandi pakai air mawar untuk menghilangkan bau badan.
4. Bedak bayi
Bedak bayi dapat membantu menghilangkan bau ketiak. Oleskan bedak bayi di bawah ketiak untuk mengurangi aroma tak sedapnya.
5. Minyak lavender
Sama halnya dengan air mawar, minyak lavender dapat berfungsi untuk menghilangkan bau tak sedap pada ketiak. Caranya semprotkan minyak lavender ke ketiak dan bisa diusap juga pakai kapas.
Lakukan perawatan menggunakan salah satu bahan-bahan di atas secara rutin setiap habis mandi. Jika rutin dilakukan, kamu akan mendapatkan hasil maksimal.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Zodiak Leo Itu Orangnya Seperti Apa? Ini Alasan Mereka Selalu Jadi Pusat Perhatian
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik: Mulai dari Beginner hingga Pelari Jarak Jauh
-
5 Produk Daily Cream dari Viva, Ampuh Atasi Flek Hitam hingga Kulit Kering
-
5 Rekomendasi Lipstik OMG untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Wajah Cerah dan Tidak Pucat
-
7 Bedak Tabur yang Bisa Bantu Tutupi Flek Hitam, Tak Perlu Foundation Tebal
-
5 Pompa Air untuk Kedalaman 20 Meter, Harga Murah Mulai Rp1 Jutaan
-
Zodiak Leo Bulan Apa? Ini Fakta dan Kepribadian Si Raja Zodiak
-
Apa Pekerjaan Sabrina Alatas? Sosoknya Ramai Jadi Perbincangan
-
Saatnya Regenerasi Petani Muda, Karena Keberlanjutan Kopi Indonesia Dimulai dari Pendidikan
-
5 AC yang Dapat Terkoneksi Wi-Fi Mulai Rp3 Jutaan, Mudah Dikontrol dari Mana Saja