Suara.com - Akses terhadap air bersih merupakan hak dasar setiap manusia dan menjadi salah satu faktor penentu kualitas hidup yang baik.
Ketersediaan air bersih yang cukup dan aman untuk dikonsumsi memiliki dampak yang sangat signifikan terhadap berbagai aspek kehidupan, mulai dari kesehatan, ekonomi, hingga lingkungan.
Sayangnya, meski akses air bersih sudah diakui sangat penting, namun masih banyak wilayah yang belum memiliki akses yang memadai terhadap air bersih, termasuk di Indonesia.
Penyebabnya beragam, mulai dari kualitas air yang menurun, perubahan iklim, peningkatan jumlah penduduk, hingga kemiskinan.
Untuk mengatasi permasalahan akses air bersih, berbagai upaya telah dilakukan, baik oleh pemerintah, organisasi non-pemerintah, maupun masyarakat. Salah satu upaya dilakukan oleh Korea Water Resources Corporation (K-water), perusahaan pengelola sumber daya air terkemuka dari Korea Selatan, yang dikenal dengan dedikasinya dalam memastikan akses air bersih, sanitasi yang layak, dan meningkatkan kebersihan di berbagai komunitas.
Berkomitmen meningkatan kualitas hidup masyarakat melalui pendekatan yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan, K-water berkolaborasi dengan Habitat for Humanity Indonesia dalam program Global Village Volunteer di Kecamatan Rajeg, Tangerang, membangun 6 unit rumah untuk keluarga berpenghasilan rendah, serta 29 unit toilet individu yang akan meningkatkan akses sanitasi di komunitas tersebut.
Selain berfokus pada kegiatan pembangunan dan penyediaan air bersih serta sanitasi, Program Global Village Volunteering ini juga berkontribusi pada kelestarian lingkungan dengan penanaman 92 pohon di sekitar lokasi, yang diharapkan memberikan manfaat ekologis jangka panjang.
Selain program di atas, K-water juga sedang mengerjakan proyek penyediaan air di Kalian, Banten, dan Ibu Kota Nusantara (IKN), yang bertujuan untuk menyediakan air bersih ke daerah-daerah di Indonesia yang kesulitan akses air.
Abraham Tulung, General Manager Corporate, GFN & HNWI Habitat for Humanity Indonesia, menyatakan bahwa kerja sama dengan K-water tidak hanya bertujuan membangun infrastruktur, tetapi juga meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat.
Baca Juga: Hutama Karya Sediakan Sarana Air Bersih Bagi Ribuan KK di Desa Batu Teritip Dumai
Sementara General Manager of Management & Innovation Service Dept from K-water, Ms. Su-Jung BAE, mengungkapkan bahwa pihaknya ingin memastikan sanitasi yang layak dan kebersihan bagi masyarakat, serta inisiatif ini akan memberikan dampak positif yang berkelanjutan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
5 Rekomendasi Lip Balm Terbaik yang Bisa Mencerahkan Bibir Jadi Pink
-
5 Fakta Unik Keraton Solo: Berdiri Sejak Kapan?
-
7 Facial Wash Mengandung Niacinamide dan Salicylic Acid untuk Kulit Cerah Bebas Jerawat
-
5 Produk Viva yang Ampuh Hilangkan Bekas Jerawat, Harga Mulai Rp6 Ribu Saja
-
3 Rekomendasi Lipstik Viva dan Pilihan Warna Terbaiknya, Mulai Rp14 Ribu
-
5 Fakta Ompreng 'Palsu' MBG: Diduga Tidak Halal dan Pakai Bahan Berbahaya!
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Hoka Terbaik Buat Medan Ekstrem
-
4 Moisturizer Viva untuk Flek Hitam dan Kerutan usia 40-an, Harga Murah Meriah
-
5 Lip Balm Terbaik untuk Bibir Hitam Usia 40 Tahun ke Atas, Perbaiki Skin Barrier
-
Gelora Literasi Bangkit di Big Bad Wolf: Ribuan Pengunjung Serbu Bazar Buku Terbesar