Suara.com - Kabar dilengserkannya Arsjad Rasjid sebagai Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia menuai polemik. Menjabat untuk periode 2021-2026, di tengah jalan Arsjad Rasjid diganti oleh Anindya Bakrie melalui Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) pada Sabtu, 14 September 2024.
Dinamika internal pun terjadi, di mana Arsjad Rasjid menilai pemilihan Anindya Bakrie sebagai pengganti dirinya tidak sah. Ia juga menyatakan bakal menempuh jalur hukum.
Penetapan Anindya Bakrie ini juga ditentang oleh Dewan Pengurus Kadin kepemimpinan Arsjad Rasjid, yang menyebut bahwa Munaslub tersebut tidak sah karena dianggap melanggar AD/ART dan peraturan organisasi Kadin.
Lantas seperti apa profil Arsjad Rasjid yang kini tengah berupaya mempertahankan posisinya sebagai Ketua Umum Kadin yang sah hingga akhir masa jabatannya? Berikut ulasannya.
Profil Arsjad Rasjid
Arsjad Rasjid yang lahir di Jakarta pada 16 Maret 1970 dikenal sebagai seorang pengusaha. Sejak 2005, Arsjad Rasjid diketahui merupakan Direktur utama PT Indika Energy Tbk., salah satu perusahaan yang bergerak di bidang energi.
Di bawah kepemimpinannya, PT Indika Energy berhasil mengembangkan berbagai proyek strategis dan ekspansi bisnis. Aset pun bertambah besar sekitar 7x lipat dari Rp2,78 triliun menjadi Rp18,28 triliun dalam jangka waktu 6 tahun melalui strategi akuisisi.
Perihal pendidikan, Arsjad Rasjid mengenyam bangku kuliah di luar negeri. Ia tercatat pernah berkuliah di University of Southern California mengambil jurusan Computer Engineering pada 1990.
Kemudian pada 1993, Arsjad Rasjif menyelesaikan pendidikannya di bidang Administrasi Bisnis di Pepperdine University, California, Amerika Serikat.
Baca Juga: Munaslub Kadin Ciptakan Dualisme Kepemimpinan, Arsjad Rasjid Bicara Soal AD/ART: Tindakan Ilegal
Pria berusia 54 tahun ini juga tercatat mengikuti program Executive Education di beberapa kampus top Amerika Serikat, seperti Yale University, University of Oxford, dan Harvard Kennedy School.
Selain berbisnis, Arsjad Rasjid terjun ke ranah politik. Pada Pilpres 2024, Arsjad Rasjid menjadi Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo. Ia menjadi Ketua TPN Ganjar Pranowo pada Rabu 27 September 2023.
Sayangnya, Ganjar Pranowo yang berpasangan dengan Mahfud MD gagal dalam kontestasi, bahkan hanya mengantongi suara 16 persen secara nasional.
Untuk menghindari konflik kepentingan, Arsjad Rasjid cuti dari jabatannya di PT Indika Energy Tbk maupun Kadin saat aktif berpolitik kemarin.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya