Suara.com - Tuduhan bahwa Baim Wong pelit masih menjadi perbincangan yang cukup hangat. Pasalnya, tuduhan tersebut tidak berasal dari orang luar, melainkan datang dari Paula Verhoeven istri Baim Wong.
Baim Wong pun memberikan berbagai pembelaan terkait tuduhan tersebut. Kekinian, Baim Wong melalui kuasa hukumnya mengungkapkan detail nafkah bulanan yang diberikan kepada Paula Verhoeven.
Kepada media, Fahmi Bachmid selaku kuasa hukum Baim Wong menjelaskan bahwa kliennya memberi nafkah bulanan tiga digit untuk Paula Verhoeven. Kendati begitu, Baim Wong masih dianggap pelit. Ia pun merasa nelangsa atas tuduhan sang istri.
"Dia (Baim Wong) bilang begini, 'Tolong kalau Abang ketemu sama temen-temen tolong sampaikan Bang saya ini pelit, menurut (Paula). Karena saya setiap bulan ada kalanya saya mentransfer uang sekitar tiga ratus sampai empat ratus juta untuk biaya keperluan secara akumulasi'," ujar Fahmi Bachmid saat jumpa pers, dilansir pada Selasa (15/10/2024).
Fahmi Bachmid juga mengatakan kalau Baim Wong juga sesekali mengirim uang senilai Rp180 juta hingga Rp190 juta untuk Paula Verhoeven selama menikah. Jumlah tersebut diperkirakan untuk membayar semua keperluan Paula Verhoeven dan rumah tangga mereka.
Jika diamati lebih jauh, agaknya tidak sulit baginya untuk mendapatkan uang sebanyak itu dan memberikannya sebagai nafkah. Sebab Baim Wong diketahui memiliki banyak sumber penghasilan, termasuk bisnis atau usaha. Lantas, apa saja usaha Baim Wong?
1. Bisnis Kuliner
Baim Wong dikenal sebagai salah satu artis yang gemar membangun bisnis. Ia diketahui memiliki beberapa bisnis kuliner, seperti Roti Romi, Bakpia Kukus Pikachu, Sate Maranggi Tapak Sakti, Khonny Wong Butter, Tamiyaku, serta Bakpia Wong Keraton.
2. Hospitality
Baca Juga: Dituding Paula Verhoeven Pelit, Baim Wong Beri Bukti Kirim Uang Bulanan Rp400 Juta
Baim Wong juga memperluas bisnisnya ke bidang hospitality dengan membangun Thematic Park, Residensial House, serta Gili Africa (kebun binatang dalam proses perancangan). Baim Wong juga memiliki bisnis wahana permainan bernama DinoxScpae di Supermall Karawaci, Tangerang.
3. Kanal YouTube
Selain bisnis-bisnis di atas, Baim Wong juga mendapat penghasilan dari kanal YouTube Baim Paula yang terpantau memiliki lebih dari 21 juta pelanggan. Menurut laman Socialblade, pendapatan YouTube Baim Paula bisa mencapai Rp900-an juta per bulan.
4. Perusahaan Tiger Wong Entertainment
Usaha lain Baim Wong adalah Tiger Wong Entertainment. Ini merupakan perusahaan yang menjadi induk dari berbagai bisnis Baim Wong, termasuk pengelolaan kanal YouTube Baim Paula. Perusahaan ini juga menjadi "rumah" bagi beberapa nama besar, seperti Panji Petualang dan Fiki Naki.
Nah, itu dia beberapa bisnis yang menjadi sumber uang bagi Baim Wong. Tapi perlu diingat kalau Baim Wong juga mendapat penghasilan dari endorsement di media sosial serta aktivitasnya di dunia hiburan Tanah Air.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 1 Januari 2026, Hoki di Awal Tahun Kuda Api!
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Selevel Docmart: Harga Lebih Bersahabat, Kualitas Tak Kalah
-
3 Zodiak Paling Beruntung Sepanjang 2026, Karier dan Cinta Dalam Genggaman
-
Hidup Makin Digital, Layanan Antar Barang Ikut Berubah Lebih Personal
-
5 Rekomendasi Krim untuk Mengurangi Kerutan, Harga Terjangkau Mulai Rp15 Ribuan
-
Menuju 2026, Clara Hsu Soroti 4 Sinyal Penting yang Tak Boleh Diabaikan Para Pemimpin
-
26 Ucapan Selamat Tahun Baru 2026 untuk Customer, Menjaga Loyalitas dan Relasi Bisnis
-
5 Serum Retinol Lokal untuk Ibu Rumah Tangga, Efektif Atasi Tanda Penuaan
-
5 Sepatu Skechers yang Diskon 50% di Sports Station, Tahun Baru Gaya Baru
-
4 Pilihan Cushion dengan Hasil Akhir Glowing, Samarkan Ketidaksempurnaan Kulit