Suara.com - Dokter Tifa mempertanyakan pendidikan S2 Bahlil Lahadalia yang baru saja berhasil menyelesaikan kuliah S3 di Universitas Indonesia (UI) dalam waktu 20 bulan.
Dilansir dari dari akun media sosial X-nya pada Jumat (18/10/2024), Dokter Tifa mempertanyakan kampus tempat Bahlil Lahadalia menempuh pendidikan S2.
"Ada yang punya data Bahlil lulusan S2 mana ya? Saya cari tidak ketemu. Mungkin saya yang kurang data," tanya Dokter Tifa.
Bukan tanpa sebab, Dokter Tifa bertanya di mana Bahlil Lahadalia berkuliah S2 karena mengetahui syarat untuk menempuh kuliah S3 di UI tak mudah.
Dokter Tifa menyebut salah satu syarat untuk bisa mengambil kuliah S3 di UI adalah harus memiliki ijazah S2 dari universitas yang memiliki akreditasi unggul.
"Saya menempuh Program Doktor di UI juga. Ada syarat ketat juga," terang Dokter Tifa.
"Ijazah S2, dari Universitas Terakreditasi Unggul, dengan IPK minimal 3,5 untuk bisa masuk Program S3 UI," sambungnya.
Dokter Tifa pun kembali mempertanyakan di mana Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) tersebut berkuliah S2 sehingga bisa melanjutkan S3 di UI.
"Alhamdulillah S2 saya dari UGM. Jadi sangat layak jadi Peserta Program Doktor UI," terang Dokter Tifa.
Baca Juga: Siapa Alvian Cendy Yustian? Namanya Muncul di Data Author File Disertasi Bahlil Lahadalia
"Bahlil bagaimana?" tandasnya.
Unggahan Dokter Tifa ini kontan viral. Ratusan komentar terpantau telah membanjiri unggahan ini. Sejumlah netizen mengungkap di mana Bahlil Lahadalia kuliah S2.
"Bahlil Lahadalia memperoleh gelar S2 (Magister Manajemen) dari Universitas Cendrawasih, Jayapura, Papua," terang netizen.
"S2 dari Uncen," timpal netizen.
Diketahui, Bahlil Lahadalia menuai kontroversi usai memperoleh gelar Doktor. Hal ini ditengarai karena ia berhasil menyelesaikan studi S3 dalam kurun waktu 20 bulan.
Netizen menilai masa studi Bahlil Lahadalia sangat singkat. Pasalnya, ia memperoleh gelar S3 dengan durasi 20 bulan alias 1 tahun lebih 8 bulan.
Berita Terkait
-
Siapa Alvian Cendy Yustian? Namanya Muncul di Data Author File Disertasi Bahlil Lahadalia
-
Apa Itu iLovePDF? Aplikasi Gratisan yang Dipakai di Disertasi Bahlil Lahadalia
-
Gaduh Disertasi Bahlil, Rocky Gerung Ungkap Borok Jual Beli Ijazah di UI: Ada Harganya Tuh
-
Gelar Bahlil Dikuliti, Ada Nama Penulis Lain di File Disertasinya: Pakai Joki?
-
Bahlil Lahadalia Dapat Gelar Doktor dalam 18 Bulan, Berapa Lama Idealnya Kuliah S3?
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
5 Body Lotion di Alfamart untuk Kulit Kering, Murah Mulai Rp9 Ribuan
-
3 Toner AHA BHA untuk Menghilangkan Bekas Jerawat bagi Pemilik Kulit Kombinasi, Eksfoliasi Aman
-
Pet Kingdom & Paw Friends Berhasil Kumpulkan 13 Ton Makanan untuk 17 Shelter di Indonesia
-
3 Shio Paling Beruntung Selama Akhir Pekan 15-16 November 2025, Kamu Termasuk?
-
Kesenjangan Pendidikan di Desa Masih Lebar, Kolaborasi Program Beasiswa Ini Jadi Harapan Baru
-
5 Sepatu Lari yang Nyaman untuk Sekolah dan Aktivitas Sehari-hari, Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Anti Aging di Usia 30-an, Wajah Bebas Flek Hitam dan Kusam
-
5 Rekomendasi Shade Lipstik Timephoria untuk Bibir Hitam: Hasil Halus, Coverage Maksimal
-
Biodata dan Pendidikan Susi Pudjiastuti yang Desak Kapolri Tangkap Gus Elham
-
8 Perawatan Kecantikan untuk Calon Pengantin, Biar Makin Glowing di Hari H