Suara.com - Nama mantan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi tengah menjadi sorotan. Ini setelah ramai berita terkait penangkapan 11 pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) atas kasus judi online.
Belasan pegawai Komdigi yang ditangkap itu merupakan mantan anak buah Budi Arie ketika menjabat Menkominfo era Joko Widodo (Jokowi). Alhasil, warganet mencurigai Budi sengaja menutupi kasus itu. Bagaimana tidak, kasus pegawai Komdigi terlibat judi online baru terungkap di kepemimpinan Menkomdigi Meutya Hafid.
“Dari hasil penangkapan 16 karyawan Komdigi, terindikasi kuat Menkominfo sebelumnya terlibat dalam perlindungan terhadap 1000 situs judi online,” ujar warganet X @murtadhaone1.
Tak hanya itu, warganet juga mendesak agar pihak kepolisian mengusut Budi Arie. Hal ini demi menghasilkan kejelasan dalam kasus pegawai Komdigi yang melindungi 1.000 situs judi online.
“Dukung Polri untuk memeriksa mantan Menkominfo Budi Arie dalam kasus judi online di Komdigi (Kominfo)," desak warganet lainnya.
Menepis informasi yang beredar, Budi Arie justru dengan santai menjawab masalah tersebut. Ia mendukung dan mengapresiasi kepolisian karena telah memberantas judi online.
"Bagus itu, sebagai langkah aparat penegak hukum, kita apresiasi," kata Budi Arie saat ditemui awak media di GBK, Jakarta.
Semenjak namanya kembali jadi sorotan, warganet kembali mengulik beberapa jejak digital kontroversional Budi Arie yang sempat membuat gaduh publik. Berikut adalah beberapa kontroversi Budi Arie.
1. Foto dengan tentara Israel
Baca Juga: Siapa Denden Imadudin, Pejabat yang Diduga Bekingi Ribuan Situs Judi
Budi Arie pernah menuai kontroversi lantaran kedapatan berfoto dengan tentara Israel pada tahun 2015 lalu.
Dalam foto yang beredar, Budi Arie yang jaket berwarna hitam bersama rombongan sedang berada di sebuah kapal yang terdapat bendera Israel.
Alhasil, foto tersebut mendapat beragam kritik pedas dari publik. Namun, setelah viral, foto tersebut tak lagi tersedia di akun Facebook Budi Arie Setiadi.
2. Parpol kalah bisa masuk penjara
Pada kontestasi Pilpres 2024, Budi Arie juga mengeluarkan pernyataan yang kontroversional sehingga membuat gaduh.
Ia menyebut jika semua partai politik sangat berhati-hati dalam memutuskan dukungan kepada calon presiden. Menurutnya, partai politik yang salah langkah dan akhirnya kalah akan masuk penjara.
Berita Terkait
-
Siapa Denden Imadudin, Pejabat yang Diduga Bekingi Ribuan Situs Judi
-
Akun Instagram Siskaeee Diblokir Komdigi usai Ketahuan Promosi Judi Online
-
Menteri Meutya Hafid Nonaktifkan 11 Pegawai Komdigi yang Terlibat Kasus Judi Online
-
Wakil Menteri Nezar Patria Ungkap Siapa Pelaku Judi Online di Komdigi
-
Kapolri Tegaskan Bakal Usut Tuntas Kasus Judi Online Libatkan Pegawai Komdigi
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
5 Sepatu Lari Under Armour di Bawah Rp1 Juta, Diskon Jadi Lebih Hemat
-
5 Rekomendasi Cat Rambut yang Tidak Merusak Rambut: Aman, Mulai Rp10 Ribuan
-
Review dan Harga Bonvie Kemiri, Andalan Dokter Tirta untuk Rambut Rontok
-
5 Inspirasi OOTD Rompi Lepas yang Stylish, Bikin Baju Lebaran 2026 Kamu Makin Kece
-
6 Moisturizer yang Bisa Dipakai Siang dan Malam: Praktis, Aman Tidak Mengiritasi
-
5 Rekomendasi Kulkas Terbaik untuk Menyimpan ASI, Suhu Stabil dan Hemat Energi
-
Tanggal 16 Januari 2026 Libur Apa? Ini Ketentuannya Menurut SKB 3 Menteri
-
Menopause dan Kesehatan: Tips Ahli Mengatasi Bintik Matahari dan Kerutan
-
5 Rekomendasi Bahan Hijab yang Mudah Dibentuk dan Nyaman Dipakai, Tampil Stylish Tanpa Ribet
-
5 Rekomendasi Hair Tonic untuk Masalah Rambut Rontok dan Beruban