Suara.com - Momen Gunawan Sadbor melakukan the last dance dengan baju tahanan baru-baru ini viral. Ia terlihat melakukan joget sadbor bersama narapidana lainnya di dalam penjara.
Sebelumnya, nama Gunawan Sadbor menjadi terkenal setelah mempopulerkan joget sadbor di TikTok. Ia juga menciptakan fenomena kampung live streaming bersama warga sekampung.
Pekerjaan live streaming itu dilakukan untuk mendapatkan saweran. Gunawan mengaku bisa mendapatkan penghasilan mencapai Rp120 juta per bulan dari berjoget live streaming.
Namun, belakangan terungkap jika aksi live streaming Gunawan itu berkaitan dengan promosi judi online. Akibatnya, ia langsung ditangkap Polres Sukabumi dan ditetapkan sebagai tersangka judi online.
Belum seminggu dipenjara, Gunawan langsung melakukan gebrakan baru. Ia menunjukkan bakat tariannya yang viral ke narapidana lain.
Tak tanggung-tanggung, ia juga berjoget dengan heboh dan berisik di balik jeruji besi. Videonya viral setelah dibagikan oleh akun X di @arsipaja.
"Udah disuruh joget, jangan lupa sawerannya," tulis akun X ini seperti dikutip Suara.com, Selasa (5/11/2024).
Dalam video berdurasi 12 detik ini, Gunawan berjoget bersama seorang narapidana. Keduanya mengenakan baju tahanan berwarna oranye.
Sedangkan mayoritas tahanan lain yang ikut menonton mengenakan baju berwarna biru tua.
Baca Juga: Viral Mayor Teddy Karaokean Sambil Joget, Kedipan Mata Jadi Omongan
Hingga berita ini dipublikasikan, video tersebut sudah ditonton ribuan kali oleh pengguna warganet. Video itu juga mengundang beragam komentar warganet. Tak sedikit yang malah menanyakan keberadaan Nikita Mirzani.
"Sadbor: the last dance," celetuk warganet.
"Nikita Mirzani kok gak ada?" tanya warganet.
"Gunawan Sadbor lebih terhormat daripada Nikita Mirzani, argue with your mom," komentar warganet.
Adapun masih belum diketahui siapa yang merekam aksi heboh Gunawan Sadbor berjoget di penjara. Termasuk apakah aksi itu merupakan perintah atau hanya bersenang-senang belaka.
Berita Terkait
-
Viral Mayor Teddy Karaokean Sambil Joget, Kedipan Mata Jadi Omongan
-
Apa Itu Latiao? Si Pedas yang Berbahaya, Camilan Viral dari China Dilarang BPOM!
-
5 Artis Terseret Promosi Judi Online, Viral Dibahas Buntut Penangkapan Gunawan Sadbor
-
Judi Online Makin Canggih! Pakai Valuta Asing dan Kripto Buat Transaksi
-
TikTokers Ganteng Mirip Gibran Rakabuming Bikin Geger, Netizen: Fufufafa Jika IPK di Atas 2,3
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lewat FCU, Yohanes Auri dan Deddy Corbuzier Kumpulkan 'Avengers' Dunia Industri Kreatif
-
7 Sepatu Trail Run Lokal Siap Geser HOKA Original: Harga Murah Kualitas Tak Mau Kalah
-
4 Penyebab Henti Jantung Mendadak, Si Silent Killer Penyebab Lula Lahfah Meninggal
-
Bukan Sekadar Prestise: Inilah Alasan Sesungguhnya Pelajar Indonesia Serbu Studi ke Luar Negeri
-
4 Tips Membersihkan Wajan Gosong dengan Bahan Sederhana di Rumah, Wajib Coba!
-
6 Physical Sunscreen Terbaik dengan Perlindungan UVA dan UVB, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Body Lotion untuk Kulit Bersisik
-
5 Night Cream untuk Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
-
Apakah Sunscreen dan Sunblock Boleh Dipakai Bersamaan?
-
5 Moisturizer Untuk Kulit Kering di Cuaca Panas dan Angin