Suara.com - Sepotong kue pengantin dari pernikahan calon Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip pada 77 tahun yang lalu, baru saja telah terjual lebih dari empat kali lipat dari nilai perkiraannya dalam pelelangan.
Dikutip People, setelah ditemukan di bawah tempat tidur dalam sebuah koper, sepotong kue buah itu meraup lebih dari $2.800 (Rp44 juta) setelah diperkirakan hanya akan terjual sekitar $650 (Rp10 juttan), menurut BBC.
Kue asli disajikan kepada 2.000 tamu pada pernikahan Putri Elizabeth dan Pangeran Philip pada 20 November 1947, sebagai hadiah dari Marion Polson, pengurus rumah tangga di Istana Holyroodhouse di Edinburgh, Skotlandia dari tahun 1931 hingga 1969.
Seorang penawar dari Tiongkok memenangkan potongan kue yang “sangat sangat langka” ini dengan membelinya melalui telepon.
“Ini benar-benar penemuan kecil, kapsul waktu berisi kue yang lezat,” kata James Grinter dari rumah lelang Reeman Dansie.
Setelah membelikan pasangan itu hidangan penutup yang "menyenangkan", Polson diberi sepotong kue sebagai ucapan terima kasih. Ia menyimpannya hingga meninggal pada tahun 1980-an, saat kue itu ditemukan di bawah tempat tidur bersama beberapa barang miliknya yang lain.
Saat ditemukan, kue itu masih dalam kotak penyajian aslinya, dan disertai dengan surat dari Putri Elizabeth sendiri, tertanggal November 1947, bulan yang sama dengan hari pernikahannya.
"Suami saya dan saya sangat tersentuh mengetahui bahwa Anda turut memberikan kami hadiah pernikahan yang begitu indah," tulis calon Ratu tersebut yang kemudian naik takhta pada 6 Februari 1952, kurang dari lima tahun kemudian.
“Kami berdua terpesona dengan sajian hidangan penutup. Berbagai bunga dan warnanya yang indah, saya tahu, akan sangat dikagumi oleh semua orang yang melihatnya," lanjut surat yang fitulis.
Kue pasangan itu tingginya sembilan kaki dan beratnya mencapai 500 pon. Keluarga Polson menghubungi Reeman Dansie awal tahun ini, dan Grinter mengatakan potongan kue Polson adalah potongan kue pertama yang pernah terjual “secara lengkap.”
Berita Terkait
-
Ternyata Ini Alasan Raja Charles Larang Meghan Markle Berada di Samping Ratu Elizabeth II pada Saat-saat Terakhirnya
-
Alasan Mendiang Ratu Elizabeth II Tak Menyukai Donald Trump, Fakta Mengejutkan dalam Sebuah Buku Baru
-
Layani Ratu Elizabeth II di Penerbangan 35 Tahun Lalu, Terungkap Isi Catatan Pramugari soal Permintaan Khusus
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
4 Krim Malam untuk Bantu Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun, Mulai Rp50 Ribuan
-
Kapan Terakhir Harus Membayar Utang Puasa Ramadan 2025?
-
7 Lem Sepatu Sandal yang Kuat dan Tahan Air, Solusi Antijebol Tanpa Perlu Dijahit
-
5 Sampo untuk Rambut Tipis, Bikin Rambut Lebih Tebal dan Tidak Lepek
-
Viral Memoar Broken Strings Aurelie Moeremans, Apa Itu Grooming dan Bagaimana Cara Mendeteksinya?
-
Biodata dan Agama Edo Borne, Suami Hesti Purwadinata Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
5 Sepatu Lari Lokal Terbaik di 2026, Sensasi Jutaan Harga Ramah UMR
-
Moisturizer Apa yang Bikin Cerah? Ini 7 Pilihan Terbaik buat Wajah Kamu
-
Bikin Pembaca Kesal, Siapa Sosok Kelly di Buku Broken Strings Aurelie Moeremans?
-
7 Sandal Pijat Kesehatan untuk Orang Tua, Mulai Rp20 Ribuan Bisa Lancarkan Aliran Darah