Suara.com - Aktor Rezky Aditya kini tengah bersiap untuk menempuh tes DNA guna mencari tahu apakah ia benar ayah dari Kekey, anak Wenny Ariani. Sebelumnya, Wenny Ariani sempat menuding Rezky Aditya adalah ayah biologis dari Kekey.
Suami Citra Kirana tersebut didampingi kuasa hukumnya akan menempuh tes DNA untuk mematahkan tudingan Wenny tersebut.
"Kita sudah sepakat tadi (untuk tes DNA). Kita tunggu itikad baiknya, dia (Wenny) katanya bersedia," ujar kuasa hukum Rezky Aditya, Ana Sofa Yuking usai gelar perkara khusus di Polda Metro Jaya pada Kamis (7/11/2024).
Perlu diketahui, kegunaan tes DNA yang akan ditempuh Rezky Aditya tak hanya selalu untuk membuktikan hubungan biologis antara orang tua dengan anak. Lantas, apa saja kegunaan tes DNA?
Meneliti kelainan genetika pada anak
Tes DNA memiliki ragam fungsi, sebagaimana yang disampaikan oleh artikel yang ditinjau oleh dr. Rizal Fadli.
Salah satu kegunaan tes DNA yakni untuk mencari tahu apakah seseorang memiliki kelainan genetik seperti Sindrom Down (Down's Syndrome) atau kondisi lainnya.
Dokter akan melihat DNA seorang bayi maupun orang dewasa untuk memastikan kelainan genetik. Pada tahapan tertentu, dokter juga bisa menyingkirkan kelainan genetik dari seseorang usai tes DNA.
Tes pra-kelahiran
Selain pada bayi dan orang dewasa, dokter juga bisa melakukan tes pra-kelahiran dengan tes DNA.
Dokter bisa mengkaji bayi di dalam kandungan, terutama mereka yang rentan dan berisiko memiliki kelainan genetik.
Mengetahui nutrisi dan diet yang cocok
Program diet yang ditempuh oleh sebagian besar dari masyarakat ternyata harus menyesuaikan dengan genetik mereka masing-masing.
Dalam rangka menentukan asupan nutrisi yang cocok bagi seseorang, tes DNA bisa menjadi metode yang cocok. Tes DNA dapat menyajikan hasil-hasil yang memadai untuk mengetahui diet seperti apa yang cocok untuk dilakukan seseorang.
Mengkaji jenis kulit
Kondisi kulit seperti kulit sensitif hingga kulit kering ternyata juga bisa ditentukan oleh genetik kseseorang.
Alhasil, tes DNA juga bisa membantu mengkaji lebih dalam jenis kulit apa yang dimiliki oleh seseorang dan bagaimana cara yang paling tepat untuk merawatnya.
Uji forensik
Tes DNA juga sangat membantu penegak hukum dalam menyelesaikan kasus kriminalitas. Tes DNA merupakan salah satu bagian dari uji forensik dengan mengambil sampel DNA dari tempat kejadian perkara.
Selain itu, uji forensik juga bisa mengidentifikasi identitas korban bencana alam seperti gempa bumi, banjir, hingga tsunami.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
4 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Lavender yang Tahan Lama: Wearable, Wanginya Bikin Tenang
-
7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
-
Dari Hobi Menjadi Pembinaan: Tren Olahraga Multisport Rangkul Generasi Muda
-
5 Hair Tonic Penumbuh Rambut bagi Usia 30 Tahun ke Atas, Cegah Kebotakan Dini
-
6 Shio Banjir Keberuntungan Jelang Akhir 2025: Keuangan Membaik, Impian Terwujud
-
Dari Senja Jingga hingga Panggung Budaya: Inilah Alasan Sunset Pier Jadi Magnet Baru Wisata Jakarta
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Kepala Pria Berambut Tipis, Anti Gosong
-
Tren Korean Fashion 2026: Warna Lembut, Siluet Feminin, dan Detail Manis yang Lagi Happening
-
Ide Kecil Bisa Jadi Dampak Besar: Cara Mahasiswa Ubah Gagasan Jadi Bisnis Berkelanjutan
-
9 Rekomendasi Bedak untuk Remaja yang Bikin Glowing, Tahan Hingga Seharian