Suara.com - Kasus pencabulan yang dilakukan oleh Fadlurahman Zikri di Bandar Lampung terhadap siswanya viral di media sosial. Oknum guru bahasa Arab yang mencabuli anak didiknya itu diketahui merupakan suami dari Nadya Aulia Zulfa. Hal ini lantas membuat warganet bertanya-tanya tentang siapa Nadya Aulia Zulfa.
Kini, Fadlurahman Zikri telah ditahan atas tuduhan pelecehan terhadap anak di bawah umur. Seperti yang disebutkan sebelumnya, korban yang masih berusia 11 tahun itu merupakan anak didiknya sendiri. Zikri diketahui berprofesi sebagai guru Bahasa Arab di salah satu SD di Lampung.
Berdasarkan pengakuan, pelaku yang kini berusia 27 tahun itu, melakukan aksi bejatnya dengan modus mengajak korban untuk membeli peralatan sekolah. Ketika sampai di Jalan RA Kartini, Gunung Sari, Enggal, Bandar Lampung, korban mendapat pelecehan seksual di dalam mobil milik tersangka. Atas perbuatannya, pelaku yang juga merupakan suami dari Nadya Aulia Zulfa itu dilaporkan ke polisi untuk ditindak lanjuti.
Viralnya kasus yang dialami Fadlurahman Zikri ini membuat warganet semakin ingin tahu tentang sosok Nadya Aulia Zulfa.
Siapa Nadya Aulia Zulfa?
Nadya Aulia Zulfa merupakan selebgram sekaligus make up artist (MUA) yang terkenal asal Lampung. Sering membagikan konten saat jadi MUA di media sosial, hasil makeup Nadya Aulia Zulfa kerap dibanjiri pujian. Tak hanya di Instagram, Nadya juga aktif mengunggah konten di TikTok.
Perempuan yang sehari-hari mengenakan hijab itu diketahui berdomisili di kota Bandar Lampung, provinsi Lampung. Nadia telah dikenal banyak orang jauh sebelum ia menikah dengan Fadlurahman Zikri pada tanggal 10 Februari 2024.
Diketahui, pernikahannya dengan guru Bahasa Arab di Lampung tersebut diselenggarakan di Ganjar Asri, Metro Barat, Lampung. Nadya dan Zikri menggelar pernikahan secara mewah, menggunakan tema Disney, sehingga dulu banyak warganet yang iri kepada pasangan tersebut.
Sebagai seorang konten kreator, Nadya juga menerima beberapa endorse dari berbagai produk. Tak jarang, Nadya mendapatkan endorse bersama sang suami. Namun sekarang, pasangan yang baru menikah itu tidak dapat lagi tampil bersama karena Zikri ditahan.
Sejak kasus suaminya viral di mana-mana, akun Instagram Nadya telah diprivasi dan kolom komentar di akun TikTok-nya juga ditutup.
Di sisi lain, menurut beberapa sumber berdasarkan klarifikasi dari kakak korban, Nadya sempat tak mempercayai perbuatan suaminya itu. Ia mengatakan bahwa tudingan itu merupakan fitnah. Namun sampai saat ini, Nadya belum memberikan klarifikasi apapun.
Biodata Nadya Aulia Zulfa
1. Nama: Nadya Aulia Zulfa
2. Panggilan: Nadya
3. Domisili: Lampung
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Sekadar Cake, Clairmont Kini Jual Cookies Lembut hingga Jamu di Showroom Terbaru Bintaro
-
Ini 6 Shio Paling Hoki pada 15 Januari 2026, Cek Keberuntunganmu Besok!
-
Memoar Broken Strings Karya Aurelie Moeremans Viral, Apa Bedanya dengan Biografi?
-
Bekas Cat Rambut Sulit Hilang? 3 Trik Ampuh Basmi Noda Hitam di Tangan
-
10 Ucapan Isra Miraj 2026 dalam Bahasa Arab, Lengkap dengan Artinya
-
7 Sepatu Gym Wanita Lokal, Harga Murah di Bawah Rp500 Ribu, Kualitas Juara
-
Bisa Bikin Rezeki Seret? Jangan Simpan 3 Barang Ini di Dapur Menurut Feng Shui
-
45 Kartu Ucapan Isra Miraj 2026 Untuk Bos, Sopan, Profesional dan Berkesan
-
9 Susu untuk Tulang Kuat Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Tetap Aktif dan Sehat
-
5 Rekomendasi Peeling Gel untuk Memudarkan Flek Hitam di Usia 40-an, Wajah Glowing Bebas Noda