Suara.com - Serba-serbi tentang Timnas Indonesia masih terus mencuri atensi seiring performa apik mereka selama Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Tak terkecuali gaya rambut mereka yang selalu on point di setiap laga.
Kekinian, tukang cukur Timnas Indonesia membocorkan apa saja potongan rambut yang dipakai oleh skuad Garuda, termasuk Shayne Pattynama. Kira-kira, apa nama gaya rambut Shayne Pattynama?
Tukang cukur Timnas Indonesia ternyata berasal dari tim Hairnerds Studio. Ini merupakan tempat cukur rambut ternama yang mengusung konsep gabungan antara salon dan barbershop.
Tim Hairnerds Studio membocorkan nama-nama gaya potongan rambut Shayne Pattynama dan kawan-kawan melalui unggahan TikTok. Seperti apa ulasannya? Simak berikut ini.
1. Potongan Rambut Fringe ala Shayne Pattynama
Ya, gaya rambut Shayne Pattynama adalah Fringe. Informasi ini diketahui dari unggahan TikTok Hairnerds Studio, hairnerdsstudio, pada Kamis (21/11/2024). Fringe sendiri potongan rambut pria yang menonjolkan poni. Model ini cukup populer karena cenderung cocok untuk semua bentuk wajah. Potongan Fringe berhasil membuat Shayne Pattynama banjir pujian dari netizen, lho.
2. Potongan Rambut Side Part ala Pratama Arhan hingga Rizky Ridho
Mau gaya rambut yang clean dan rapi? Solusinya adalah potongan Side Part seperti yang biasa dipakai oleh Pratama Arhan, Ramadhan Sananta, dan Rizky Ridho Ramadhani. Selain rapi, potongan yang satu ini juga bisa memberikan tampilan elegan tapi tetap santai.
3. Potongan Rambut French Crop ala Ivar Jenner dan Calvin Verdonk
Baca Juga: Catatan Baik Rizky Ridho di Timnas Indonesia, Justin Hubner Wajib Contoh!
Tim Hairnerds Studio membocorkan potongan rambut lain yang dipakai oleh anggota Timnas Indonesia adalah French Crop. Ini merupakan potongan rambut pendek dengan sisi fade dan bagian atas yang ditata ke depan dengan poni pendek serta simpel. Bintang Timnas yang mengusung gaya rambut ini adalah Ivar Jenner dan Calvin Verdonk.
4. Potongan Rambut Brust Fade ala Ragnar Oratmangoen
Sekilas potongan rambut Ragnar Oratmangoen hampir mirip dengan Ivar Jenner dan Calvin Verdonk ya. Tapi sebenarnya mereka memakai potongan yang berbeda, lho. Potongan Ragnar Oratmangoen bernama Brust Fade, di mana rambut bagian telinga dibuat tipis sedangkan rambut di dekat garis dibiarkan lebih panjang.
5. Potongan Rambut Quiff ala Sandy Walsh
Potongan terakhir yang dibocorkan tukang cukur Timnas adalah gaya rambut Sandy Walsh. Pemain bernomor punggung 6 itu menata rambutnya dengan gaya Quiff. Ini merupakan potongan rambut dengan volume di bagian depan yang ditata ke atas. Potongan Quiff menciptakan tampilan yang stylish dan energik.
Demikian ulasan nama potongan rambut Shayne Pattynama dan beberapa anggota Timnas yang lain. Dari semuanya, mana nih yang pengin Kamu tiru?
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota
-
5 Deker Lutut untuk Atasi Nyeri Sendi pada Lansia, Mulai dari Rp80 Ribuan
-
5 Rekomendasi Azarine Sunscreen Terbaik untuk Kebutuhan Kulit Kamu
-
Jelang Ramadan 2026, Ini 6 Tren Modest Fashion versi Jenama Lokal di Bazar
-
5 RoadBike Murah Keren Mulai 1 Jutaan, Solusi Anti Stres Tanpa Bikin Kere
-
5 Merek Gula Rendah Kalori Murah untuk Diabetes dan Diet, Bisa Ditemukan di Supermarket
-
5 Sunscreen Broad Spectrum untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam, Mulai dari Rp30 Ribuan