Suara.com - Pergi ke pantai menjadi pilihan tepat bagi sebagian orang yang ingin menyegarkan pikiran dari berbagai kesibukan.
Namun, ternyata pantai menjadi tempat yang sangat baik untuk kesehatan mental. Air, matahari, dan udara di pantai membawa manfaat untuk kesehatan mental. Tiga elemen tersebut bisa membantu pikiran menjadi lebih rileks.
Merangkum dari situs Verrywellmind, ini alasan mengapa pantai sangat baik untuk kesehatan mental.
1. Vitamin D dari Matahari Bisa Meningkatkan Suasana Hati
Berdasarkan penelitian para ahli, sinar matahari bisa membawa pengaruh positif terhadap kesehatan mental. Sinar matahari dapat membantu meningkatkan kadar serotonin, yaitu neurotransmitter yang berperan dalam fungsi suasana hati.
Matahari juga membantu manusia untuk memproduksi vitamin D yang penting untuk suasana hati. Selain itu, vitamin D bisa menjaga kesehatan kekebalan tubuh yang kuat.
2. Udar Segar Bermanfaat Bagi Pikiran
Udara segar di pantai juga sangat bermanfaat bagi pikiran dan tubuh. Para peneliti mengungkapkan bahwa melakukan kegiatan di luar ruangan dengan udara segar memiliki dampak signifikan terhadap kesehatan mental, daripada di dalam ruangan.
Selain itu, melakukan kegiatan sederhana di luar ruangan juga bisa membuat senang. Tariklah nafas dalam-dalam, dengan begitu Anda mendapatkan manfaat dari alam.
Baca Juga: Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
3. Bersantai di Pantai Membantu Menghilangkan Stres
Pantai menyediakan ruang bagi anak-anak dan orang dewasa untuk beraktivitas sambil menikmati pemandangan alam. Namun, hal yang penting adalah kesempatan untuk menghilangkan stres dan bersenang-senang.
Berdasarkan penelitian, saat Anda berada di pantai sambil berlari-lari di pasir atau berenang, otak Anda mendapat kesempatan untuk menghilangkan stres karena Anda bersenang-senang dan berinteraksi dengan alam.
4. Pantai Bisa Melatih Kesadaran
Pantai adalah tempat yang tepat untuk melatih kesadaran. Pendekatan untuk melatih kesadaran, meliputi mendengarkan deburan ombak laut, merasakan hembusan angin atau pasir kasar di jari kaki Anda, serta air dan sinar matahari di kulit Anda.
Anda juga bisa mengagumi pemandangan pantai yang indah saat air laut bertemu dengan langit biru.
Berita Terkait
-
6 Cara Pakai Media Sosial yang Aman untuk Kesehatan Mental
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Aroma Menenangkan dan Efek Relaksasi, Bantu Gen Z Jadi Lebih Percaya Diri
-
Stres dan Diabetes: Bagaimana Kondisi Mental Memengaruhi Pengelolaan Gula Darah
-
Terbiasa Bicara Kasar, Ini Alasan Bermain Game Memengaruhi Emosi Gamers
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah