Suara.com - Raffi Ahmad baru-baru ini mengungkap nama panjang baby Lily di depan Ka'bah lewat sebuah unggahan Instagram. Nama panjang anak perempuan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina itu adalah Ranayma Malika Raudia Andara.
Nama panjang baby Lily itu pun ternyata punya makna yang indah sekaligus mendalam. Lantas apa makna nama panjang baby Lily? Simak penjelasan berikut ini.
Nama Panjang Baby Lily
Raffi Ahmad akhirnya menjelaskan arti nama panjang baby Lily yakni Ranayma Malika Raudia Andara. Hal ini terjadi ketika Raffi jadi host FYP bersama Irfan Hakim dan Mpok Alpa pada Jumat (6/12/2024).
Host 37 tahun ini mulanya menjelaskan nama Ranayma yang berasal dari pemberian Nagita Slavina. Pemilihan nama Ranayma pun disebut biar sama dengan inisial R yakni Raffi, Rafathar dan Rayyanza.
"Jadi namanya Ranayma, itu dari Nagita, karena depannya itu inisial R gitu lah (Raffi, Rafathar, Rayyanza), jadinya Ranayma," kata Raffi Ahmad dikutip dari YouTube TRANS7 OFFICIAL.
Setelah itu nama Malika berasal dari nama tengah kedua anak Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yakni 'Malik' yang jika perempuan jadi 'Malika'.
"Kalau Malika, itu kalau anak cowok Malik kayak Rafathar Malik, Rayyanza Malik, kalau cewek (Lily) jadinya Malika," ucap Raffi Ahmad.
Kemudian ada nama Raudia yang berasal dari Raudhah, area di Masjid Nabawi Madinah tempat Nagita sempat berdoa ingin punya anak perempuan.
"Kalau Raudia itu dari Raudha, jadi Nagita itu pernah berdoa di Raudha, dia memang cinta banget sama Raudha, jadi makanya ada Raudia-nya," ucap Raffi Ahmad.
Baca Juga: Baim Wong Unggah Foto Ayahnya Masih Sakit: Jangan Ada Pikiran Macam-macam ya Pah
Terakhir, ada nama Andara dalam nama baby Lily yang ternyata punya 2 makna. Pertama, nama Andara adalah kawasan perumahan elite Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Diceritakan baby Lily memang pertama kali datang ke Andara. Selain itu Andara juga punya kepanjangan yakni anak Nagita dan Raffi.
"Nah nama Andara itu ada 2 alasan, Lily datang ke Andara, (kedua) Andara itu anak Nagita dan Raffi, jadi Andara-nya itu dia dateng ke rumah Andara, jadinya sekarang anak Nagita dan Raffi karena anak ini (Lily) memang datang ke Andara," beber Raffi Ahmad.
Bagi Raffi, nama panjang baby Lily pun cukup mendalam. "Jadi maknanya cukup dalam lah," ujarnya.
Raffi juga mengungkap postingan ketika menyebut nama lengkap baby Lily itu dibuat ketika melakukan ibadah haji beberapa waktu lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
5 Bedak Waterproof yang Tahan Keringat untuk Usia 55 Tahun, Wajah Jadi Lebih Muda
-
Ramalan Keuangan Zodiak 26 Januari 2026: 4 Zodiak Dapat Bonus Besar di Tanggal Tua
-
7 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Usia 55 Tahun Ke Atas
-
5 Sunscreen Lokal untuk Cegah Garis Halus dan Kerutan Usia 45 Tahun
-
Prinsip Kunci Manajemen Risiko Berbasis Volatilitas untuk Perdagangan Forex Efektif
-
Day Cream atau Sunscreen Dulu? Ini Urutan Skincare dan Rekomendasinya
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota