Suara.com - Nama Dedy Mandarsyah ikut jadi sorotan setelah video penganiayaan dokter koas di Palembang jadi viral di media sosial. Dalam video viral, seorang dokter koas dianiaya oleh pihak orang tua junior mahasiswa sesama dokter.
Korban yang masih memakai seragam koas itu dipukuli oleh pria berbaju merah. Diduga motif penganiayaan itu karena pembagian jadwal koas di hari libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Adapun Dedy Mandarsyah adalah ayah dari mahasiswa sesama dokter koas yang jadi penyebab terjadinya penganiayaan. Sosok junior mahasiswa tersebut adalah Lady Aurellia Pramesti. Sedangkan pria berbaju merah yang jadi terduga pelaku penganiayaan adalah karyawan Dedy.
Gara-gara itulah Dedy Mandarsha jadi sorotan, termasuk harta kekayaan dan isi garasinya mengingat karena sosoknya adalah pejabat. Berapa harta kekayaan Dedy Mandarsyah dan apa saja isi garasinya? Simak penjelasan berikut ini.
Isi Garasi Dedy Mandarsyah
Dedy Mandarsyah adalah pejabat pemerintahan yang kini menjabat sebagai Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Kalimantan Barat. Sebagai informasi, BPJN adalah salah satu balai di bawah naungan Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) .
Dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) periodik 2023, harta kekayaan Dedy per 14 Maret 2024 tercatat sebesar Rp9.426.451.869 (Rp9,42 miliar). Dalam LHKPN itu, terungkap isi garasi Dedy yakni satu unit mobil Honda CRV 2019 senilai Rp450 juta dengan status hasil hadiah.
Selain itu, Dedy memiliki 3 unit tanah dan bangunan di Jakarta Selatan dengan total Rp750 juta. Dedy juga punya harta bergerak sebesar Rp830 juta dan surat berharga dengan nilai Rp670 juta. Harta kekayaan Dedy lainnya adalah kas dan setara kas sebesar Rp6,72 miliar yang jadi aset paling besar nilainya.
Sosok Dedy Mandarsyah
Dedy Mandarsyah sekarang menjabat sebagai Kepala BPJN Kalimantan Barat, sebuah posisi strategis di bawah Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR. Dia baru menjabat posisi tersebut sejak Oktober 2024. Jejak karier Dedy pun cukup mentereng karena punya pengalaman panjang di berbagai posisi penting di kementerian.
Sebelum menjabat di Kalimantan Barat, Dedy pernah jadi Kepala Satuan Kerja Pelaksana Jalan Nasional Wilayah II Provinsi Riau dari tahun 2016 hingga 2019. Selanjutnya, dia menduduki posisi serupa di Sumatera Selatan di tahun 2019. Karier Dedy pun berlanjut sebagai Pejabat Pembuat Komite (PPK) hingga Desember 2022 sebelum dipindahkan ke BPJN Kalimantan Barat.
Baca Juga: Apa Bedanya Koas dan PPDS? Ramai Dibicarakan Buntut Viral Dokter Muda Dihajar di Palembang
Kontributor : Trias Rohmadoni
Berita Terkait
-
Apa Bedanya Koas dan PPDS? Ramai Dibicarakan Buntut Viral Dokter Muda Dihajar di Palembang
-
5 Fakta Keluarga Mahasiswi yang Terlibat Penganiayaan Koas di Palembang: Ayah Pejabat, Ibu Pengusaha
-
Kasus Penganiayaan Dokter Koas, Pengacara Keluarga Lady: Masalah Sangat Sederhana
-
Dokter Muda di Palembang Dianiaya, Apa Bedanya Koas dan Internship?
-
Gaji Dedy Mandarsyah, Pejabat PUPR yang Anaknya Buat Ulah sama Dokter Koas
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Rahasia Kuah Medok dan Bening: 6 Resep Soto Ayam Khas Nusantara
-
Tujuh Parfum Premium dengan Aroma Lokal yang Kuat dan Karakter Berbeda-Beda
-
Menu Harian Favorit: 3 Variasi Resep Ayam Kecap yang Lezat dan Gampang
-
Koleksi Akhir Tahun Bernuansa Seni, Heritage, dan Pop Culture Siap Meriahkan Imlek 2026
-
Siapa Sam Ratulangi? Pahlawan Nasional, Jurnalis, dan Tokoh Pergerakan yang Diasingkan Belanda
-
9 Parfum Miniso Semakin Berkeringat Makin Wangi untuk Aktivitas Outdoor
-
Kulit Sehat Bukan Cuma dari Skincare, tapi Juga Gaya Hidup Aktif
-
3 Rekomendasi Sunscreen Powder untuk Mengontrol Minyak, Praktis buat Touch Up
-
5 Sepatu Aerostreet Terlaris di Shopee, Ringan dan Stylish Cuma Rp100 Ribuan
-
10 Rekomendasi Film Hari Pahlawan dan Link Nontonnya, Banyak di Netflix