Suara.com - Soimah Pancawati memiliki pendopo di kawasan Bantul, Yogyakarta. Pendopo itu diberi nama Pendopo Tulungo yang juga menjadi salah satu usaha Soimah.
Sejumlah artis seperti Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Irfan Hakim, Happy Asmara, Gilga Sahid, Denny Caknan, Bella Bonita hingga Nikita Mirzani pernah menyambagi Pendopo Tulungo. Bahkan Soimah juga menggelar acara pengajian bersama Gus Iqdam di pendopo tersebut.
Awalnya, pendopo itu dibangun Soimah sebagai tempat bagi mereka yang ingin latihan dan berkesenian. Sosok yang dikenal sebagai pesinden dan komedian itu ingin membantu seniman lain yang tengah berproses.
Ukuran Pendopo Tulungo punya Soimah terbilang luas yakni 4.000 meter persegi sehingga mampu menampung banyak orang.
Selaku pemilik, Soimah mengungkapkan pendoponya tidak hanya digunakan secara pribadi namun juga disewakan untuk umum. Tak ayal, seniman asal Pati itu mampu meraup pendapatan dari pendoponya.
"Kalau nganggur (pendopo segede) itu kan sayang, akhirnya disewain buat wedding, acara-acara biar ada penghasilan," kata Soimah saat berbincang dengan Praz Teguh dan Ebel Cobra dilihat dari YouTube Deddy Corbuzier, Sabtu (21/12/2024).
"Terus nanti misalnya ada acara-acara, kan banyak proposal yang masuk jadi kita juga bisa bantu (nyumbang).Jadi gak keluarin duit terus, jadi ada pendapatan dari hasil sewa pendopo itu," sambungnya.
Jadi salah satu sumber cuan Soimah, lantas berapa harga sewa pendopo milik Soimah?
Menilik situ resmi, Pendopo Tulungo bisa digunakan untuk acara pernikahan. Tersedia tiga paket yang bisa dipilih untuk wedding. Berikut ulasannya.
Baca Juga: Segini Tarif Manggung Soimah, Diguna-guna Sinden Senior karena Persaingan
- Paket A: Rp30 juta untuk acara sesi pagi berdurasi 7 jam mulai pukul 07.00-14.00 WIB
- Paket B: Rp32 juta untuk acara sore mulai pukul 15.00-22.00 WIB.
Adapun fasilitas yang didapat dari Paket A dan B meliputi: kapasitas tamu 1.500 orang untuk standing party, 1.250 untuk theater style, 1000 round table, 2 kamar transit VIP, sound system, AC, ruang rias, ruang VIP, dapur, tempat parkir hingga toilet.
- Paket C: Rp99,7 juta
Ini merupakan paket acara pernikahan lengkap yang ditawarkan Pendopo Tulungo dengan fasilitas mulai dari tamu 200 pax, dekorasi, wedding organizer (WO), MC, dokumentasi hingga catering dari vendor-vendor terpercaya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H