Suara.com - Unggahan akun X Divisi Humas Polri mengundang perhatian publik. Salah satunya dikomentari salah satu pendakwah Gus Arifin.
Pada unggahan di akun X @DivHumas_Polri, tampak momen para polisi megikuti pengajian hingga membaca ayat suci Al-Quran.
"Kepolisian melalui Divisi Humas Polri menggelar Khataman Al-Quran rutin di Masjid Divisi Humas Polri, Jakarta Selatan, Jumat (27/12)," tulis akun X @DivHumas_Polri, Senin (30/12/2024).
"Acara ini dipimpin oleh Ustaz Muhaimin, Ustaz Salim Maftukhi, Ustaz Muhsinun, dan Ustaz Hamzah Arafah serta diikuti oleh 10 personel Divhumas Polri dan 5 Taruna Akademi Kepolisian. Kegiatan khataman yang rutin diselenggarakan setiap Senin dan Jumat ini menjadi momen spiritual untuk mempererat kebersamaan di antara anggota Polri," imbuhnya.
Pada acara tersebut, Taruna Akademi Kepolisian juga membagikan 200 nasi kotak kepada jemaah yang hadir.
Soal video Humas Polri, Gus Arifin menyebutkan tak perlu menampilkan gambar mengaji jika hanya untuk menutupi akhlak.
"Ndak usah nampilin gambar Polisi ngaji seperti ini kalau hanya ingin menutupi rusaknya akhlak kalian," tulis Gus Arifin di akun X miliknya.
Cuitan Gus Arifin sontak mengundang berbagia respons dari wargenat.
"Jika menampilkan gambar ngaji hanya utk menutupi kesalahan itu sama saja menginjak-injak kitab suci. Salah satu solehnya polisi itu saat menjalankan tugas dengan amanah, tidak merekayasa kasus, tak memeras turis malah bikin malu negara," komentar warganet.
Baca Juga: Polisi Peras Penonton DWP, Komisi III DPR: Acara Musik Rawan Narkoba
"Tak pantas menampilkan religiusitas buat nutupin kebobrokan akhlak," tulis warganet di kolom komentar.
"Ibadahnya aparatur negara itu ya diantaranya memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, menegakkan hukum memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat," timpal lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis