Suara.com - Keterbatasan finansial tidak menjadi penghalang untuk melanjutkan pendidikan. Bagi siswa kelas XII yang mengincar kampus gratis, Universitas Pertahanan atau Unhan bisa masuk list. Syarat masuk Unhan 2025 tak berbeda dengan tahun – tahun sebelumnya. Pendaftaran bakal dibuka sekitar Februari 2025 mendatang.
Nantinya, mahasiswa yang dinyatakan lolos seleksi akan menjalani kuliah selama empat tahun di universitas di bawah Kementerian Pertahanan ini. Setelah lulus, akan ada ikatan dinas sebagai prajurit TNI.
Bagi yang tertarik, berikut adalah syarat masuk Unhan 2025.
Persyaratan Umum
1. Warga Negara Indonesia, Warga Negara Asing, laki-laki/perempuan;
2. Sanggup memenuhi segala peraturan yang ditetapkan oleh Unhan RI;
3. Sehat jasmani dan rohani serta tidak buta warna;
4. Berijazah SMA/sederajat jurusan IPA dan SMK/sederajat sesuai jurusan prodi yang dioperasionalkan lulusan tahun 2024 atau 2025, SMA jurusan IPA atau IPS lulusan tahun 2024 atau 2025 untuk pendaftar Prodi Sejarah Militer;
5. Tidak pernah tinggal kelas selama di SMA/SMK/sederajat;
6. Nilai rapor SMA/sederajat Semester I s.d. V rata-rata 80 dan untuk Mata Pelajaran Matematika, Fisika, Kimia, atau Biologi minimal 90.
Untuk Prodi Sejarah Militer nilai rapor SMA/sederajat Semester I S.D V rata-rata 80 dan untuk mata pelajaran Pancasila & Kewarganegaraan, Bahasa Indonesia, Sejarah Indonesia, Sejarah Dunia, Sosiologi, dan Geografi minimal 90. Diprioritaskan siswa yang masuk 10 besar terbaik yang pada Semester V;
Baca Juga: Ini Syarat Pengambilan PIP di Bank BRI, Proses Mudah dan Cepat
7. Nilai rapor Ilmu Pengetahuan Kejuruan/sederajat Semester I s.d. V Mata Pelajaran sesuai jurusan prodi yang dioperasionalkan rata-rata 80 sesuai struktur kurikulum SMK Pusat Keunggulan;
8. Memiliki Intelligence Quotient (IQ) minimal 120;
9. Usia maksimal 20 tahun saat Pembukaan Pendidikan 1 September 2025;
10. Memiliki tinggi badan minimal laki-laki 163 cm dan perempuan 157 cm serta berat badan proporsional dengan menyertakan surat keterangan dari RS Pemerintah, RS TNI/POLRI setempat yang ditandatangani oleh dokter;
11. Mampu mengoperasikan komputer (aplikasi internet dan MS. Office);
12. Bersedia menandatangani surat perjanjian mahasiswa tentang hak dan kewajiban sebagai Kadet Mahasiswa Unhan RI;
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Running Lokal Kembaran Reebok Ori, Brand Dalam Negeri Kualitas Dunia
-
5 Shio Paling Beruntung di Januari 2026: Siap-siap Sambut Rezeki dan Karier Melejit!
-
Ramalan Lengkap Shio Kuda di 2026: Karakter, Angka Keberuntungan, Pasangan, dan Karier
-
Apakah Tanggal 2 Januari 2026 Libur Cuti? Ini Penjelasannya
-
5 Moisturizer yang Tidak Bikin Jerawatan, Alternatif untuk Kulit Berminyak dan Sensitif