Suara.com - Gubernur Terpilih Jawa Barat Dedi Mulyadi kembali jadi sorotan publik karena baru saja ia menolak pengadaan mobil dinas baru untuk dirinya.
Alasan dari penolakan itu karena anggaran tersebut lebih baik digunakan untuk program yang berkaitan dengan kepentingan masyarakat.
"Jangan identik setiap pemimpin baru, mobil dinas baru. Saya minta ke Pak Pj Gubernur, tolong jangan belikan saya mobil baru, saya juga punya mobil sudah cukup," ujar Dedi Mulyadi.
Alhasil, pernyataannya tersebut langsung menuai beragam pujian dari publik karena dianggap lebih mementingkan kepentingan rakyat daripada kepentingan pribadi.
Selain itu, publik juga dibuat penasaran tentang berapa total harta kekayaan Dedi Mulyadi karena telah menolak untuk dibelikan mobil baru.
Profil dan Kekayaan Dedi Mulyadi
Dedi Mulyadi, S.H merupakan seorang politikus yang saat ini terpilih sebagai Gubernur Jawa Barat yang akan dilantik pada Februari 2025 mendatang.
Lahir di Kampung Sukadaya, Desa Sukasari, Kabupaten Subang, Provinsi Jawa Barat, Dedi Mulyadi merupakan putra dari pasangan Sahlin Ahmad Suryana dan Karsiti.
Sebagai informasi, ayah Dedi Mulyadi merupakan pensiunan Tentara Prajurit Kader yang cukup berjasa bagi bangsa di era kolonial.
Baca Juga: Tolak Kendaraan Dinas Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi Terciduk Gunakan Mobil 'Pasar'
Bicara pendidikan, pria kelahiran 12 April 1971 ini menempuh sekolah dari SD hingga SMA di kota kelahirannya, Subang. Setelahnya, ia melanjutkan kuliah jurusan hukum di Sekolah Tinggi Hukum Purnawarman Purwakarta dan meraih gelar Sarjana Hukum pada tahun 1999.
Sebagai tokoh politik yang cukup dikenal, Dedi Mulyadi memiliki sepak terjang yang cukup panjang di kancah perpolitikan Indonesia.
Ketertarikannya sudah tumbuh ketika ia masih duduk di bangku perkuliahan, dimana ia pernah menjabat sebagai ketua organisasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI).
Awal kariernya dimulai ketika ia menjabat sebagai Wakil Sekretaris Partai Golkar Kabupaten Purwakarta (1999).
Dari situ, ia mulai memberanikan diri untuk maju Caleg DPRD Purwakarta dan akhirnya terpilih untuk periode 1999-2004 sekaligus menjabat sebagai Ketua Komisi E. Belum rampung masa jabatannya sebagai anggota DPRD, ia terpilih sebagai Wakil Bupati Purwakarta Periode 2003-2008 berpasangan dengan Lily Hambali Hasan.
Barulah pada tahun 2008, ia terpilih sebagai Bupati Purwakarta berpasangan dengan Dudung B. Supardi dan kembali memenangkan untuk periode kedua berpasangan dengan Dadan Koswara.
Berita Terkait
-
Tolak Kendaraan Dinas Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi Terciduk Gunakan Mobil 'Pasar'
-
Sikap Raffi Ahmad Dibandingkan dengan Tom Lembong soal Mobil Dinas, Publik: Padahal Tinggal Minta Maaf
-
Raffi Ahmad Dikomentari Pengamat Politik Buntut Mobil Dinas: Bakal Mundur?
-
Ingat Lagi Omongan Alvin Lim soal Raffi Ahmad, Mobil Dinas Kini Jadi Perbincangan
-
Tolak Mobil Dinas Gubernur Jawa Barat, Ini Daftar Koleksi Mobil Mewah Dedi Mulyadi
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Aplikasi Buy Now Paylater Bukan Sekadar Tren Tapi Kebutuhan
-
Apa Saja Bahan Bikin Es Gabus? Viral Pedagang di Kemayoran Disebut Jualan Pakai Spons
-
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
-
5 Rekomendasi Sabun Muka Indomaret untuk Atasi Flek Hitam, Cuman Rp20 Ribuan
-
6 Promo Minyak Goreng Alfamart Penyelamat Dompet, Tropical 1,5L Cuma Rp29.900
-
5 Alasan Kenapa Disebut Es Gabus, Jajanan Milenial Mirip Spons yang Terancam Punah
-
Retinol dan Retinoid Apakah Sama? Jangan Asal Pakai, Pahami Perbedaannya
-
Asal Usul Nyadran, Tradisi Masyarakat Jawa yang Masih Lestari Jelang Ramadan
-
15 Ide Hampers Lebaran Unik dan Kreatif dengan Budget Mulai Rp100 Ribuan
-
Doa Berbuka Puasa Qadha Ramadan yang Benar dan Waktu Mustajabnya