Suara.com - Agus Salim masih tetap mengejar uang donasi Rp1,3 miliar meski sudah dialihkan untuk korban bencana di Nusa Tenggara Timur (NTT). Pada Selasa (15/1/2025), Agus Salim terpantau menyambangi Polda Metro Jaya yang didampingi oleh sang istri, Elmi Nurmala.
Kedatangan Agus Salim sebagai tindak lanjut atas laporan yang diajukan olehnya berkaitan dengan dugaan penggelapan donasi oleh Pratiwi Noviyanthi, Denny Sumargo, Pablo Benua, dan Gerry. Dalam kesempatan itu, agenda Agus menjalani berita acara pemeriksaan (BAP) atas laporan tersebut.
Kala menggandeng Agus berjalan dan naik tangga, Elmi terlihat tampil bak artis. Ia memakai atasan berwarna pink serta kacamata dengan bingkai besar.
Soal penampilan Elmi saat datangi Polda Metro Jaya berkali-kali dibagikan di media sosial. Salah satunya oleh akun TikTok @haludrama3 yang sudah ditonton sebanyak 1,9 juta kali dan dibanjiri ribuan komentar.
Kebanyakan warganet meledek penampilan Elmi yang menurut mereka kurang pantas. Kacamata dengan bingkai besar dianggap tidak cocok untuk dipakaikan pada wajahnya yang kecil sehingga terlihat sangat aneh.
"Anjirr gayanya elmi udah kaya artis papan selancarr," tulis seorang warganet. "Kocak make kacamata rambutnya di dalem," tulis yang lain. "Kacamata istri Agus kayak spion mobil," ledek warganet lain.
"Kacamata tu ..dimana-mana rambut di luar ..bukan di dalam ..," komentar warganet. "Salfok kacamata bininya muka kecil kaca mata segede gaban," komentar yang lain. "Sekarang berdua ya pake kacamatanya," ledek warganet lainnya lagi.
Atas dasar ini, pekerjaan istri Agus itu kembali disorot. Kira-kira, apa pekerjaan Elmi istri Agus Salim?
Pekerjaan Istri Agus Salim
Banyak yang penasaran dengan pekerjaan istri Agus Salim. Diketahui bahwa profesi Elmi masih satu lingkup dengan sang suami. Ia juga dikabarkan bekerja di sebuah kafe yang berada di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat.
Namun, ada perbedaan jabatan di antara sepasang suami istri tersebut. Agus sendiri menjabat sebagai leader atau pemimpin di bagian depan kafe yang melayani pembeli. Sementara itu, Elmi bertugas di dapur untuk membuat kue.
Elmi sendiri sudah menjalani rumah tangga dengan Agus selama 4 tahun. Namun, keduanya memang masih belum dikaruniai anak. Sosoknya itu ikut disorot karena disebut ikut menyelewengkan uang donasi.
Ia diduga menerima uang ratusan juta yang kemudian digunakan untuk membeli ponsel baru. Sejak awal keributan terkait uang donasi hingga saat ini, Elmi Nurmala tampak selalu mendampingi dan membela suaminya.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Apa yang Dimaksud Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional? Google Doodle Ikut Merayakan
-
5 Sunscreen Blue Light Protection untuk Melindungi dari Sinar Gadget bagi Pekerja Remote
-
Viral Ayu Ting Ting Cari Suami yang Bisa Nafkahi Keluarga Besar, Gimana Menurut Islam?
-
Profil Jonathan Bailey, Aktor Bridgerton yang Dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2025
-
Tren Kuliner 2025: UMKM Lokal Jadi Bintang di Panggung Makanan Dunia
-
Chemical, Physical, atau Hybrid Sunscreen? Begini Cara Pilih Tabir Surya untuk Usia 40-an
-
5 Sepatu Jalan Kaki Paling Nyaman Dipakai Seharian, Mulai Rp300 Ribuan
-
Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
-
Mengapa Pertanian Berkelanjutan Menjadi Kunci Masa Depan Indonesia
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak