Suara.com - Direktur Utama (Dirut) PT Pertamina Patra Niaga, Riva Siahaan, ditetapkan menjadi tersangka kasus dugaan korupsi. Ia diduga terlibat dalam praktik pembelian BBM RON 92 yang dilaporkan sebagai BBM RON 90.
Tak hanya itu, Riva dan beberapa jajaran petinggi PT Pertamina Patra Niaga juga diduga melakukan praktik blending BBM RON 90 dengan BBM RON 92. Padahal, tindakan ini dilarang karena mengakibatkan kerugian.
Kerugian akibat tindakan Riva dan jajarannya ditaksir mencapai Rp193 Triliun. Atas dasar itu, publik menyoroti alasan orang-orang dengan kekayaan melimpah seperti dirinya yang masih tergiur untuk melakukan korupsi.
Riva sendiri sebagai Dirut bisa mengantongi gaji bulanan mencapai Rp1,8 miliar. Belum lagi, ada tambahan sejumlah tunjangan yang di antaranya berupa perumahan, kendaraan, kesehatan, bantuan hukum, hingga insentif.
Alasan Orang Kaya Masih Tergiur Korupsi
Perusahaan spesialis investigasi asal Kanada, Haywood Hunt and Associates, pernah membahas soal orang kaya yang masih tergiur melakukan penipuan, seperti korupsi. Mereka membagikannya melalui situs resmi, haywoodhunt.ca.
Investigasi tersebut menyertakan hasil penelitian dari seorang profesor Harvard bernama Eugene Soltes. Semuanya dijelaskan dalam buku karyanya yang berjudul "Why They Did It: Inside the Mind of the White-Collar Criminal".
Eugene Soltes pun tidak sembarangan dalam menyusun buku miliknya. Profesor Harvard University itu diketahui melibatkan 48 orang penipu yang telah dihukum. Di mana mereka diminta untuk menjawab sejumlah pertanyaan beragam.
Pelaku yang terlibat di antaranya ada Andrew Fastow dari Enron Corp, manipulator skema Ponzi Bernard Madoff, hingga Dennis Kozlowski dari kasus penipuan Tyco International senilai USD600 juta. Mereka memiliki kekayaan dan latar belakang tak main-main.
Baca Juga: Skandal Megakorupsi Pertamina, Tweet Lawas Prabowo Disundul Lagi: Hukuman Mati Bagi Koruptor
Berdasarkan jawaban pelaku-pelaku kejahatan yang menjadi objek penelitiannya, Eugene Soltes mengambil tiga kelompok alasan yang paling banyak muncul, yaitu:
1. 'Simpel Saja, Saya Melakukannya karena Saya Bisa'
Beberapa pelaku termasuk anggota masyarakat yang dihormati, mempunyai kedudukan sosial tinggi, serta latar belakang pendidikan mentereng. Namun, hal-hal seperti itu rupanya tidak cukup bagi mereka.
Mereka ingin merasa lebih unggul ketimbang orang lain. Biasanya, mereka akan memaksa orang lain untuk menuruti keinginannya dan tidak keberatan menggunakan keterampilan sekaligus pengetahuan khusus yang dimiliki.
Dennis Kozlowski mengatakan kepada Soltes bahwa ia yakin dirinya dapat melakukan apa saja. Pasalnya, orang-orang pasti akan memercayai tindakannya. Dengan begitu, melakukan penipuan bisa saja ditutupi.
2. 'Tindakan Saya Tidak Seburuk Itu'
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan