Suara.com - Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil tengah tersandung isu perselingkuhan. Hal ini cukup mengejutkan warganet mengingat rumah tangga Ridwan Kamil dan istri, Atalia Praratya, dikenal harmonis.
Ridwan Kamil dituding telah berselingkuh dan bahkan punya anak dari perempuan bernama Lisa Mariana.
Dugaan itu bermula dari unggahan Lisa Mariana di media sosial yang mengaku bahwa dirinya adalah selingkuhan pejabat. Tak hanya itu, Lisa juga mengunggah sederet bukti dari hubungan gelap tersebut.
Rumor tersebut membuat sejumlah jejak digital keduanya muncul lagi, salah satunya pernyataan Atalia perihal menjaga keharmonisan dengan suami.
Diketahui keduanya sudah membina rumah tangga selama lebih dari 27 tahun lamanya. Dalam tayangan YouTube Rumpi pada 22 Januari 2024 lalu, wanita yang akrab disapa Bu Cinta itu memuji keromantisan sang suami.
Baginya, Ridwan Kamil adalah pria yang memperjuangkan cintanya dengan strategi yang terukur. Contohnya saat melakukan PDKT, Ridwan Kamil justru mengambil hati calon ibu mertuanya dulu.
"Dia bilang nih ke saya, 'jadi teh sebetulnya aku deket sama mamah teteh itu karena strategi. Karena kalau ibu sudah didapat maka anaknya itu akan mudah sekali untuk jatuh hati'," beber Atalia.
Kemudian berbicara soal menjaga keharmonisan sebagai suami istri, Atalia memegang beberapa prinsip, salah satunya tak menaruh prasangka.
"Jangan berprasangka terlalu jauh, karena ternyata laki-laki itu seneng banget istrinya mempercayai dia, jadi kalau segala ditanyain nggak suka banget...Tapi kalau kita kasih kepercayaan, alhamdulillah 27 tahun nggak macem-macem," terang Atalia.
Baca Juga: Siapa Lisa Mariana? Ini Pekerjaan Perempuan yang Ngaku Jadi Selingkuhan Ridwan Kamil
Namun ia tak menampik harus ada ketegasan. Karena tak mau diduakan, ia mempersilakan pada sang suami untuk bersama wanita lain jika sudah tak cinta padanya.
"Jadi tegas aja di situ, setelah itu lepaskan Kang Emil, kita serahkan pada yang Maha Kuasa untuk melindungi dia menjaga dia, kalau enggak kita curiga terus," bebernya.
Ridwan Kamil Beri Klarifikasi
Tak lama setelah rumor perselingkuhannya dengan seorang model majalah dewasa bernama Lina Mariana beredar, Ridwan Kamil langsung angkat bicara.
Lewat Instagram, Ridwan Kamil dengan tegas membantah rumor itu. "Saya perlu sampaikan bahwa, ini adalah tidak benar dan merupakan fitnah keji bermotif ekonomi yang didaur ulang," tulis Ridwan Kamil, Kamis (27/3/2025).
Namun Ridwan Kamil tak menampik sempat bertemu dengan wanita tersebut sekali. Meski tak merincinya, ia menyebut persoalan mereka sudah selesai sejak empat tahun lalu. Bahkan, ia menyebut Lina sudah dalam kondisi hamil sebelum bertemu dengannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
Terkini
-
5 Perbedaan Logam Mulia Antam vs UBS, Mana yang Lebih Untung Buat Investasi?
-
Ramalan Keuangan Shio 31 Januari 2026, Ini 6 Shio yang Diprediksi Paling Makmur
-
5 Kulkas Terbaik untuk Rumah yang Tahan Lama di Tahun 2026
-
Mudik Gratis Pemprov Jateng untuk Lebaran 2026 Segera Dibuka, Catat Tanggalnya!
-
Ditinjau Wamenkes, 1.300 Karyawan MPS Bantul Jalani Pemeriksaan Kesehatan Gratis & Skrining TB
-
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
-
Cuti Bersama Imlek 2026 Tanggal Berapa? Cek Peluang Long Weekend di Bulan Februari
-
5 Bedak Padat Viva untuk Menutup Noda Hitam Wajah, Cocok untuk Usia 33 Tahun
-
Gas ke Johor! Wahana Ferrari Resmi Hadir di Legoland Malaysia
-
7 Rekomendasi Obat Menghilangkan Flek Hitam di Apotek, Ada Krim hingga Suplemen