Suara.com - Konflik antara Lisa Mariana dengan RK masih terus berlanjut. Kekinian, Lisa Mariana bahkan berani men-spill nama hotel yang menjadi tempatnya bertemu RK beberapa tahun lalu.
Nama hotel tersebut disampaikan Lisa Mariana sembari mengomentari klarifikasi Ridwan Kamil. Ya, Ridwan Kamil telah mengklarifikasi kabar dirinya sebagai mantan pejabat yang dimaksud Lisa Mariana.
Dalam klarifikasinya, Ridwan Kamil membenarkan dirinya pernah bertemu Lisa Mariana yang kala itu disebutkan sedang hamil. Ia mengaku cuma sekali bertemu Lisa Mariana untuk urusan bantuan biaya kuliah.
Nah, klarifikasi ini dibantah oleh Lisa Mariana lewat komentarnya di akun Instagram Lambe Turah. Ia mengaku tidak bertemu untuk urusan kuliah dan pertemuan tersebut terjadi di sebuah hotel.
"Bantuan kuliah? Di Wyndham ngapain Pak? Sekedar bantuan kuliah Pak? Capek banget saya dihujat fans fanatik Bapak. Lebih baik buka-bukaan sekalian," tulis Lisa Mariana melalui akun lisamarianaaa.
Disebut-sebut sebagai tempat Lisa Mariana bertemu dengan RK, seperti apa hotel Wyndham dan berapa tarifnya per malam?
Menilik Hotel Diduga Tempat Pertemuan Lisa Mariana dan RK
Melansir laman Traveloka, Wyndham Hotel berada di bawah Wyndham Hotels & Resorts, Inc. Ini merupakan perusahaan perhotelan yang berkantor pusat di Parsippany, New Jersey, Amerika Serikat.
Wyndham Hotels disebutkan memiliki sekitar 9.200 lokasi hotel di seluruh dunia sejak didirikan pada tahun 1990. Ini menjadikannya salah satu perusahaan waralaba perhotelan terbesar di dunia.
Baca Juga: Lisa Mariana Kerja Apa? Jengkel Dituduh Rela Bongkar Hubungan dengan RK demi Dapat Endorse
Di Indonesia, Wyndham Hotel juga sudah tersebar di berbagai kota besar, seperti Solo, Jakarta, Surabaya, dan Bali. Hotel yang satu ini menyediakan berbagai fasilitas, mulai dari kamar berbagai jenis, TV, lemari es, hingga pusat kebugaran.
Untuk biaya sewa, Wyndham mematok harga yang bermacam-macam. Sebagai gambaran, berikut harga sewa per malam di Wyndham Surabaya yang dilansir dari laman Traveloka.
- Deluxe King (tidak termasuk sarapan): Rp859 ribuan per malam (belum termasuk pajak dan biaya lain-lain)
- Deluxe King (termasuk sarapan): Rp1,1 jutaan per malam (belum termasuk pajak dan biaya lain-lain)
- Deluxe Twin Room Only (tidak termasuk sarapan): Rp859 ribuan per malam (belum termasuk pajak dan biaya lain-lain)
- Deluxe Twin Room Only (termasuk sarapan): Rp1,1 juta per malam (belum termasuk pajak dan biaya lain-lain)
- Executive King (tidak termasuk sarapan): Rp1,4 jutaan per malam (belum termasuk pajak dan biaya lain-lain)
- Executive King (termasuk sarapan): Rp1,6 jutaan per malam (belum termasuk pajak dan biaya lain-lain)
- Suite (tidak termasuk sarapan): Rp2,3 juta per malam (belum termasuk pajak dan biaya lain-lain)
- Suite (termasuk sarapan): Rp2,5 jutaan per malam (belum termasuk pajak dan biaya lain-lain)
Nah, itu dia sedikit ulasan tentang hotel yang disebut Lisa Mariana sebagai tempat pertemuannya dengan RK. Lisa Mariana sendiri sekarang tengah mengusahakan tes DNA demi membuktikan anaknya darah daging RK.
"Biar waktu yang menjawab. Biar DNA yang membuktikan," begitu tulis Lisa Mariana dalam postingan Instagram Story-nya belum lama ini.
Klarifikasi Ridwan Kamil usai Namanya Terseret Masalah Lisa Mariana
Seperti disebutkan sebelumnya, Ridwan Kamil sudah menyampaikan klarifikasinya setelah terseret masalah Lisa Mariana. Klarifikasi tersebut disampaikan melalui Instagram pribadinya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
5 Rekomendasi Sunscreen dengan Tekstur Gel: Ringan, Cepat Meresap, Perlindungan Maksimal
-
Kepedesan Makan Mi, Ahn Hyo Seop Bikin Histeris Fans
-
Cara Baru Manusia Hadapi Kecanggihan AI: Kuncinya Ada di Kolaborasi!
-
Prof. Elisabeth Rukmini: Menenun Sains, Makna, dan Masa Depan Perguruan Tinggi
-
Umrah Kini Bisa Mandiri, Segini Beda Harganya Dibanding Pakai Travel Agent
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung Alpha Arbutin untuk Hempas Flek Hitam Membandel di Usia 40
-
4 Smartwatch untuk Wanita Tangan Besar, Fitur Lengkap dengan Pemantau Kesehatan dan GPS
-
7 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Hitam yang Aman dan Harga Terjangkau!
-
Cara Melakukan Umrah Mandiri, Segini Biayanya!
-
Apa Manfaat Budaya Makan Pakai Tangan Langsung? Viral Jadi Bahan Perdebatan di X