Suara.com - Anomali Tung Tung Tung Sahur masih menjadi perhatian di media sosial. Terlebih setelah ada kabar bahwa konten viral TikTok ini rencananya akan dibuat film. Lantas, siapa pembuat anomali Tung Tung Tung Sahur ini?
Kabar anomali Tung Tung Tung Sahur akan dijadikan film muncul karena unggahan Instagram rumah produksi DEE Company, @deecompany_official, pada 9 Mei lalu. Unggahan itu berisi momen pertemuan produser DEE Company, Dheeraj Kalwani, dengan kreator anomali Tung Tung Tung Sahur.
"Ngobrol seru bareng kreator di balik Tung Tung Sahur! Berawal dari iseng, sekarang terkenal sampai ke seluruh dunia. Siap nggak nih kalau Tung Tung Sahur difilmkan?" bunyi caption unggahan Instagram DEE Company.
Unggahan tersebut kemudian dibagikan ulang ke platform X (dulunya Twitter) oleh akun @AreaCakung pada 20 Mei 2025. Mengiringi unggahannya, si empunya akun menuliskan caption singkat berisi perjalanan anomali Tung Tung Tung Sahur yang awalnya hanya untuk membangunkan sahur, tapi berlanjut jadi film.
"Awalnya cuma bangunin orang sahur. Sekarang bangunin industri perfilman juga (emoji menangis)," tulis akun @AreaCakung dalam unggahannya. Hingga artikel ini ditulis pada Kamis, 22 Mei 2025, unggahan akun tersebut sudah mendapat lebih dari 1 juta kali penayangan dengan ribuan tanda suka.
Viralnya Tung Tung Tung Sahur pun tak hanya berpusat di Indonesia. Belakangan ada video viral seorang anak di Argentina yang membawa boneka Tung Tung Tung Sahur sambil mengucapkan jargon khas anomali tersebut.
Fenomena ini membuat netizen terus membicarakan fakta-fakta di balik Tung Tung Tung Sahur, termasuk sosok pembuatnya. Berikut akan dibahas lebih lengkap.
Apa Itu Anomali Tung Tung Tung Sahur?
Sebelum membahas pembuatnya, penting untuk lebih dulu mengetahui apa itu anomali Tung Tung Tung Sahur? Fenomena yang satu ini sebenarnya mulai viral sejak beberapa waktu lalu, tepatnya sebelum dan selama Ramadan 2025.
Umumnya, istilah anomali digunakan untuk menyebut hal yang dinilai menyimpang dari harapan. Sedangkan dalam konteks konten digital, anomali adalah video atau narasi yang tidak mengikuti pola visual serta struktur logika umum.
Baca Juga: Murka! MUI Desak Polri Tangkap Penyebar Konten Inses di Facebook: Berbahaya, Merusak Umat!
Anomali Tung Tung Tung Sahur sendiri secara visual digambarkan sebagai sebuah pentungan yang memiliki tangan dan kaki. Nama "Tung Tung Tung Sahur" juga diambil dari suara kentungan yang dipukul setiap kali sahur.
Video anomali Tung Tung Tung Sahur menggabungkan tradisi membangunkan sahur di Indonesia dengan konten cerita horor. Dalam konten aslinya, si pembuat anomali menciptakan video ini untuk menakut-nakuti orang yang sulit bangun sahur.
"Tung Tung Tung Sahur. Anomali mengerikan yang hanya keluar pada (waktu) sahur. Konon katanya kalau ada orang yang dipanggil sahur tiga kali dan tidak nyaut, maka makhluk ini datang di rumah kalian," bunyi narasi video asli Tung Tung Tung Sahur.
"Hiii seremnya. Tung Tung ini biasanya bersuara layaknya pukulan pentungan seperti ini, 'tung tung tung tung tung tung'. Share ke teman kalian yang susah sahur," tandasnya.
Lalu, Siapa Pembuat Anomali Tung Tung Tung Sahur?
Sebenarnya, visual dan suara konten anomali Tung Tung Tung Sahur merupakan hasil dari AI (Artificial Intelligence). Jadi bukan sepenuhnya ciptaan manusia. Namun sosok yang pertama kali membagikannya adalah akun TikTok @noxaasht.
Akun tersebut membagikan video anomali Tung Tung Tung Sahur pada 28 Februari 2025. Terpantau video asli anomali Tung Tung Tung Sahur unggahan akun @noxaasht sudah ditonton lebih dari 93 juta kali dan mendapat 5,8 juta tanda suka per Kamis, 22 Mei 2025.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
10 Ide Buket Hari Guru yang Murah tapi Tetap Cantik dan Berkesan
-
5 Rekomendasi Tone Up Cream untuk Mencerahkan Kulit Instan, Mulai Rp20 Ribuan
-
KUIS Uji Nyali: Tebak Nama Gunung-Gunung Megah Ini
-
Aero Sport di Era Liburan Keluarga: Ketika Langit Jadi Ruang Rekreasi Baru
-
Viral! Turis India Ngamuk di McD Malaysia karena Dapat Burger Daging Sapi Bukannya Vegetarian
-
Cara Hitung Iuran BPJS Kesehatan Karyawan Swasta 2025, Pahami biar Gak Kaget dengan Potongan
-
Link Download Logo Hari Guru Nasional 2025 Resmi dari Kemendikdasmen, Lengkap dengan Tema dan Font
-
5 Sepatu Lari untuk Daily Run Pemula, Kualitas Premium Mulai Rp400 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen di Alfamart untuk Remaja, Bisa Mencerahkan Wajah
-
7 Moisturizer Niacinamide untuk Remaja dan Dewasa, Kulit Wajah Auto Cerah!