Suara.com - Pertengahan tahun sering kali menjadi momen reflektif. Banyak orang memanfaatkan waktu ini untuk mengevaluasi perjalanan hidup, menata ulang rencana, dan menyegarkan semangat.
Namun, bukan hanya diri kita yang layak mendapat penyegaran, rumah pun demikian. Ruang tinggal yang menjadi pusat aktivitas harian juga membutuhkan sentuhan baru agar tetap inspiratif dan nyaman.
Menyambut pertengahan tahun 2025, TACO, penyedia solusi produk interior terdepan, menghadirkan tema Explore New Horizons di ajang IndoBuildTech 2025 sebagai ajakan untuk melihat ruang dari sudut pandang baru.
Mengusung semangat eksploratif, Explore New Horizons mengajak kita tidak hanya memperbarui tampilan interior, tetapi juga cara kita merasakan dan memaknai ruang.
Melalui kolaborasi dengan arsitek dan desainer terkemuka seperti Sonny Sutanto dan Alex Bayu, instalasi yang memadukan inovasi produk dengan pendekatan desain yang harmonis dan aplikatif untuk berbagai jenis hunian dihadirkan.
“Fasad bukan hanya sekadar tampilan luar, tetapi titik awal pengalaman ruang,” ujar Sonny Sutanto, Principal dari Sonny Sutanto Architects.
Dalam instalasinya, Sonny Sutanto merancang sebuah fasad yang memvisualisasikan semangat Explore New Horizons melalui gradasi spektrum warna, tekstur, dan bentuk yang berpadu harmonis.
Ia menggunakan material unggulan TACO seperti Fideco, Alustro, dan FIO Carpet, menciptakan alur visual dari luar ke dalam, dari dinding hingga lantai, sebagai inspirasi desain yang menyeluruh.
Tak hanya dari sisi eksterior, perubahan interior rumah juga bisa menjadi sumber energi baru bagi penghuninya. Menurut Alex Bayu, Founder dan Creative Director Genius Loci, kekuatan sebuah ruang tidak selalu bergantung pada kerumitan desain, tetapi pada bagaimana elemen-elemen ruang membentuk suasana yang solid dan terarah.
Baca Juga: 5 Kulkas 2 Pintu dengan Freezer Bawah dengan Watt Kecil, Solusi Cerdas Dapur Modern
“Alur yang sederhana namun solid dapat membentuk suasana, menciptakan koneksi, dan memberi arah baru,” jelas Alex.
Dalam proyek ini, Alex memanfaatkan produk-produk TACO seperti TACO HPL, PVC Board, dan TACO Flooring untuk menciptakan ruang yang modern, fungsional, dan penuh karakter.
Pilihan warna dan motif yang disajikan menyatu dengan struktur ruang, menghadirkan kesan elegan dan nyaman tanpa mengorbankan kepraktisan.
Mengubah interior di tengah tahun tak harus melibatkan renovasi besar-besaran. Mulailah dengan memperbarui elemen-elemen kecil seperti pelapis dinding bermotif kayu atau marmer, mengganti lantai dengan flooring yang lebih tahan lama dan modern, atau menambahkan panel dekoratif dari PVC Board untuk tampilan baru pada area kerja atau ruang keluarga.
Perubahan sederhana ini mampu membangkitkan suasana baru dan menghadirkan energi positif dalam rumah. Lebih dari sekadar ajang pameran, kehadiran TACO di IndoBuildTech 2025 memperkuat komitmennya dalam mendorong inovasi yang berdampak di dunia desain interior.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap inovasi yang dihadirkan bisa menjadi bagian dari karya yang berdampak, baik secara fungsional maupun emosional dalam berbagai bentuk industri kreatif,” ujar Anastasia Tirtabudi, Vice President Brand Marketing & Corporate Communication TACO.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Dari Melepas Penat Hingga Pemberdayaan UMKM: Inilah Kekuatan Sentra Kuliner!
-
4 Rekomendasi Krim Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Apa Saja Bisnis Putri Tanjung? Rumah Tangganya Dikabarkan Retak
-
Apa Saja Larangan untuk Wanita selama Masa Iddah? Azizah Salsha Diduga Mau Liburan ke Jepang
-
Fesyen Lokal Lawan Gempuran Barang Murah Impor: Bisakah Bertahan?
-
Taqy Malik Anak Siapa? Ramai soal Kasus Bangun Masjid di Tanah Sengketa
-
Transformasi Platform E-Commerce, Belanja Fashion Bakal Lebih Cepat, Mudah, dan Personal
-
Jadwal MotoGP Mandalika 2025, Simak Kejutan dan Dramanya!
-
Link Nonton Live MotoGP Mandalika 2025
-
5 Fakta Menarik Lauterbrunnen Swiss yang Indah, Lokasi El Rumi Lamar Syifa Hadju