Suara.com - Terpidana kasus korupsi e-KTP Setya Novanto memperoleh remisi dengan total 28 bulan 15 hari. Ia resmi dinyatakan bebas bersyarat pada Sabtu, 16 Agustus 2025.
Kabar bebas bersyarat mantan Ketua DPR RI ini langsung menimbulkan pertanyaan publik, salah satunya soal Setya Novanto dipenjara di mana selama ini.
Diketahui, ia mendekam di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sukamiskin, Bandung, usai divonis bersalah dalam kasus korupsi e-KTP pada Maret 2018.
Pihak terkait menegaskan bahwa keputusan pemberian bebas bersyarat tersebut sudah sesuai aturan, karena Setya Novanto telah melewati dua pertiga masa hukumannya.
Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kemenkumham menjelaskan bahwa meski bebas bersyarat, Setya Novanto tetap harus wajib lapor sebulan sekali hingga 2029.
Setya Novanto Jadi Terpidana Kasus Korupsi e-KTP
Setya Novanto adalah narapidana kasus korupsi pengadaan Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP) yang merugikan negara sebesar Rp2,3 triliun.
Poses hukum kasus korupsi e-KTP yang menjerat sosok mantan Ketua DPR RI yang akrab disapa Setnov itu terbilang panjang dan berliku.
Pada 17 Juli 2017, ia ditetapkan sebagai tersangka. Namun, pada 29 September 2017, ia memenangkan sidang praperadilan dan status tersangkanya dinyatakan tidak sah.
KPK lantas melakukan penyelidikan baru pada 5 Oktober 2017. Dalam penyelidikan itu, KPK memeriksa sejumlah saksi dan mengumpulkan bukti-bukti terkait.
Baca Juga: Harusnya Bebas Murni Tahun 2029, Kenapa Setya Novanto Hirup Udara Bebas Tahun Ini?
Setya Novanto terhitung dua kali mangkir dari panggilan pemeriksaan oleh KPK dengan alasan tugas dinas pada 13 dan 18 Oktober 2017.
KPK melakukan penjemputan paksa terhadap mantan Ketua Umum DPP Partai Golkar tersebut pada 15 November 2017 karena tiga kali mangkir dari panggilan.
Penyidik KPK mendatangi kediamannya di Jakarta Selatan, tapi Setya Novanto tidak ditemukan. KPK kemudian memasukkannya ke dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).
Keesokan harinya, pada 16 November 2017, Setya Novanto dilarikan ke Rumah Sakit Medika Permata Hijau setelah mobil yang ditumpanginya mengalami kecelakaan tunggal.
Pengacaranya menyebut dahi Setnov benjol sebesar bakpao. Namun, kecelakaan ini belakangan diketahui sebagai upaya Setya Novanto untuk mengelabui KPK.
Pada 17 November 2017, KPK menahan Setya Novanto sebagai tersangka. Namun, karena kondisi kesehatannya, ia diantarkan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).
Berita Terkait
-
Harusnya Bebas Murni Tahun 2029, Kenapa Setya Novanto Hirup Udara Bebas Tahun Ini?
-
Kekayaan Fantastis Setya Novanto: Terpidana Kasus Korupsi e-KTP, Bebas Bersyarat sampai 2029
-
Setya Novanto Bebas Bersyarat, Wajib Lapor Selama 4 Tahun ke Depan
-
Dapat 'Diskon' Hukuman, Setya Novanto akan Resmi Bebas, Menteri Imipas Sebut Alasan Ini
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo
-
Sunscreen Scora Cocok untuk Tipe Kulit Apa? Ini Kandungan dan Harganya
-
7 Sepatu Lokal Cocok Buat Karyawan WFA di Cafe Rp 100 Ribuan
-
5 Lip Crayon yang Praktis dan Nyaman Dipakai di Bibir, Mulai Rp17 Ribuan
-
7 Parfum Wangi Tahan Lebih dari 10 Jam untuk Anak Sekolah
-
Suara Nusantara Gaungkan Kembali Cerita Rakyat Indonesia untuk Menginspirasi Masa Depan Anak Bangsa
-
Tanggal 17 November Memperingati Hari Apa? Yuk Cari Tahu
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an
-
4 Sunscreen Terbaik dengan SPF 100 yang Ampuh Blokir Sinar UV