Suara.com - Olahraga basket semakin menjadi bagian dari gaya hidup anak muda Indonesia, bukan hanya sebagai sarana berkompetisi, tapi juga sumber inspirasi tren fashion.
Dari lapangan ke kehidupan sehari-hari, outfit basket kini bisa dipadupadankan menjadi street style yang stylish dan nyaman, memberi inspirasi untuk tampil sporty sekaligus trendi dalam kegiatan sehari-hari.
Koleksi sepatu, jersey, dan aksesoris basket kini tak lagi sekadar untuk performa di lapangan, tapi juga bisa menjadi bagian dari gaya hidup urban yang aktif dan dinamis.
Melanjutkan tren ini, ANTA Sports, salah satu perusahaan sportswear terbesar di dunia, resmi memperkenalkan diri di pasar Indonesia lewat acara peluncuran yang menghadirkan Grayson Scott “The Professor” Boucher, legenda streetball sekaligus Brand Ambassador global ANTA.
Kehadiran The Professor menjadi sorotan utama karena memperlihatkan bagaimana outfit basket bisa menjadi inspirasi dari lapangan ke street style.
Langkah ini menyusul pembukaan toko mono pertama ANTA di Living World Kota Wisata Cibubur pada Juli 2025, serta rencana pembukaan ANTA Superstore di Puri Indah Mall pada awal September 2025. ANTA mengusung konsep multiple store, mulai dari olahraga inti (Flagship & Superstore), toko anak-anak (ANTA Kids), hingga format yang mengikuti tren fashion seperti Sneakerverse Store. Strategi ini memungkinkan ANTA melayani atlet, keluarga, dan penggemar tren fashion, sekaligus memperkuat kehadiran di berbagai saluran ritel.
Menurut Will Wang, Vice President ANTA Group sekaligus Chairman & President ANTA Southeast Asia, Indonesia adalah pasar strategis dengan potensi pertumbuhan tinggi di Asia Tenggara.
“Kehadiran ANTA di Indonesia bukan sekadar pasar, tapi juga mitra dalam membangun masa depan olahraga di kawasan ini,” ujarnya.
Sementara itu, The Professor menekankan filosofi di balik koleksi yang diperkenalkan.
Baca Juga: Ide OOTD Sooin MEOVV: Sontek 4 Effortless Style-nya Biar Gak Monoton Lagi!
“Basket bagi ANTA bukan sekadar permainan. Ini medium untuk menginspirasi orang bergerak, berkompetisi, dan berkembang bersama. Saya senang bisa terhubung langsung dengan komunitas basket Indonesia,” ungkapnya.
Ben Tsai, Head of International Operations ANTA, menambahkan bahwa popularitas basket di Jakarta dan pengalaman sukses kota ini sebagai tuan rumah FIBA World Cup menunjukkan momentum tepat untuk memperkuat kehadiran ANTA dan menjalin hubungan erat dengan atlet serta penggemar lokal.
Koleksi yang diperkenalkan termasuk KAI bersama Kyrie Irving, KT bersama Klay Thompson, dan Shock Wave untuk bola basket luar ruang. Produk-produk ini tidak hanya mendukung performa di lapangan, tetapi juga bisa menjadi inspirasi street style bagi anak muda yang ingin tampil sporty dan trendi.
Dengan koleksi yang fungsional sekaligus stylish, The Professor membuktikan bahwa outfit basket bisa menjadi inspirasi gaya hidup sehari-hari, dari lapangan ke street style, tanpa kehilangan semangat olahraga.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur
-
50 Kata Mutiara untuk Anak yang Menenangkan Hati dan Memotivasi
-
7 Conditioner di Indomaret untuk Rambut Kering dan Mengembang
-
Siapa Istri Roby Tremonti Sekarang? Isu Grooming Seret Nama Sang Aktor
-
Biodata dan Agama Roby Tremonti yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
-
8 Moisturizer Gel yang Tidak Bikin Kulit Kusam dan Ampuh Mengunci Kelembapan