Suara.com - Tidak sekedar menjadi alat untuk melihat waktu, jam tangan juga menjadi sebuah pernyataan bagi kebanyakan orang. Aksen elegan di pergelangan tangan ini dapat memberikan kepercayaan diri, sekaligus kesan tertentu bagi penggunanya.
Untuk Anda yang ingin tampil elegan khas old money, berikut 5 rekomendasi jam tangan murah tapi old money vibes yang dapat menjadi opsi menarik.
Jam yang direkomendasikan berikut ini mungkin tidak bisa dikatakan sepenuhnya murah. Namun jika dibandingkan dengan value yang diberikan, maka angka rupiah yang harus ditebus akan terasa ringan.
Mengacu pada banyak brand yang ada di segmen jam tangan eksklusif, berikut 5 rekomendasi jam tangan murah tapi old money vibes yang bisa dijadikan pilihan menarik.
1. Casio Tank LTP-B165L
Salah satu kandidat paling direkomendasikan adalah seru Casio Tank LTP-B165L ini. Meski harganya relatif terjangkau, tampilan yang diberikan benar-benar menunjukkan vibes kuat old money, yang sulit didapatkan secara instan.
Tersedia dalam tiga opsi warna, yakni cream dial, kemudian navy dial, dan tiffany dial, setiap warnanya dapat disesuaikan dengan pakaian yang Anda kenakan.
Jam ini cocok digunakan pada acara-acara formal, untuk menunjang penampilan. Tampak elegan tapi tetap terasa low-profile.
Ringan saat digunakan, namun memiliki daya tahan baik pada air dan memberikan look yang vintage dan mahal. Harganya sendiri masih di bawah angka 100 euro, atau di bawah Rp2,000,000-an per unit.
2. Nezumi Tonnerre
Nezumi Studios merupakan salah satu microbrand yang paling modis saat ini, dengan mengusung tema umum dunia balap. Salah satu rekomendasinya adalah Tonnerre Chronograph yang terinspirasi dari tren abad pertengahan.
Baca Juga: Koleksi Jam Tangan Adies Kadir 'Dipuji' Luna Maya: Nice Watches
Memiliki diameter 38 mm, jam tangan ini terasa nyaman saat digunakan pada kebanyakan orang. Memiliki tingkat 5 bar water resistance, konstruksi menggunakan bahan stainless steel, dan dirakit di Jerman, yang telah terkenal dengan kemampuan perakitan kelas atas di dunia.
Namun demikian Anda harus senantiasa waspada pada keaslian jam yang akan Anda beli. Pasalnya jam populer ini banyak dipalsukan karena diminati banyak orang untuk acara semi-formal dan kasual.
Perkiraan harganya ada pada kisaran Rp4,800,000-an.
3. Hamilton Khaki
Tidak sedikit yang memberikan predikat jam paling cantik untuk kelas field watch pada Hamilton Khaki ini. Menggunakan penggerak hand-wound movement, jam ini memiliki 5 bar water resistant yang cukup untuk penggunaan harian.
Meski masuk dalam kategori field watches, namun jam ini memiliki versatility yang cukup tinggi. Artinya, Anda dapat menggunakan jam ini untuk acara kasual, hingga acara formal yang berkesan santai dan ringan.
Menggunakan strap dari bahan kulit, jam dari Hamilton ini terasa nyaman digunakan dalam waktu yang lama dan tetap menjaga akurasinya. Kisaran harganya sendiri ada di angka Rp8,000,000-an saja.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
BB Cream Bisa Jadi Pengganti Foundation? Ini 5 Pilihan Murah yang Mengandung SPF
-
5 Salep Retinol untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mudik Gratis Lebaran 2026 Kapan Dibuka? Ini Syarat dan Bocorannya
-
Aturan Ukuran Unggah Foto SNPMB 2026 yang Benar dan Daftar Situs Kompres Gratis
-
Kulit Sawo Matang Cocok Pakai Lipstik Warna Apa? Cek 5 Rekomendasinya
-
Kronologi Kecelakaan Suami Wamen Stella Christie saat Ski, Kini Dirawat Intensif di Amerika
-
Mengenal Gates Foundation, Yayasan Milik Bill Gates yang Gandeng Sri Mulyani
-
Berapa Harga Terapi Laser Wajah untuk Hilangkan Flek Hitam? Ini Rinciannya
-
Berapa Biaya Suntik Vitamin C? Cara Cepat Buat Cerahkan Kulit
-
4 Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 21 Januari 2026, Ada yang Kariernya Lancar!