- Ustaz Khalid Basalamah mengaku jadi korban Travel Muhibbah.
- Sang pendakwah sempat berangkat haji bersama travel tersebut.
- Siapa sebernya pemilik Travel Muhibbah.
Suara.com - Pendakwah Ustaz Khalid Basalamah mengaku menjadi korban Travel Muhibbah dalam skandal kuota haji yang menyeret namanya sebagai saksi.
Ustaz Khalid Basalamah sempat menunaikan ibadah haji melalui Travel Muhibbah, namun justru menjadi korban.
Lantas siapakah pemilik Travel Muhibbah?
Travel Muhibbah merupakan agensi travel haji dan umrah yang berpusat di Pekanbaru. Konon, pemiliknya bernama Ibnu Mas'ud.
Hal itu disampaikan oleh Ustaz Khalid Basalamah usai menjalani pemeriksaan sebagai saksi di KPK, Selasa 9 September 2025.
"Saya kan sebagai jemaah di PT Muhibbah, punyanya Ibnu Mas’ud. Jadi, posisi kami ini sebenarnya korban dari PT Muhibbah yang dimiliki oleh Ibnu Mas’ud dari Pekanbaru," ungkapnya.
Pendakwah sekaligus pemilik agen travel PT Zahra Oto Mandiri (Uhud Tour) tersebut menjalani pemeriksaan sekira 8 jam sebagai saksi dalam dugaan korupsi kouta haji tahun 2023-2024 Kementerian Agama saat dipimpin Yaqut Cholil Qoumas.
Diakui oleh Ustaz Khalid Basalamah, ia menunaikan ibadah haji melalui Travel Muhibbah, lantaran agensinya belum mendapatkan izin dari Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK).
Travel Muhibbah merupakan merek dagang agensi perjalanan haji dan umrah milik perusahaan PT Muhibbah Mulia Wisata. Travel ini telah menjalankan bisnisnya sejak beberapa tahun terakhir.
Baca Juga: Intip Kekayaan Ustaz Khalid Basalamah, Diperiksa KPK Terkait Kasus Kuota Haji
Ibnu Mas'ud menjabat sebagai komisaris dalam perusahaan tersebut, sehingga namanya disebut oleh Ustaz Khalid Basalamah.
Kronologi
Menurut penuturan Ustaz Khalid Basalamah, kejadiannya berawal ketika dirinya sudah membayar untuk Haji Furoda dan siap diberangkatkan.
Di tengah penantian waktu keberangkatan, Ibnu Mas’ud ini dari Muhibbah Travel menawarkan visa haji khusus yang diklaim masuk kuota resmi.
Pada saat itu, Muhibbah Travel mengaku mendapat kuota tambahan sebanyak 20.000 dari Kemenag. Ustaz Khalid Basalamah lantas memutuskan untuk menerima penawaran dari pihak travel.
Ia bersama 122 orang lainnya lantas berangkat ke Tanah Suci dengan Travel Muhibbah. Selama ibadah, mereka mendapatkan fasilitas VIP karena menggunakan visa haji khusus.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Doa Malam Nisfu Syaban Lengkap untuk Ubah Takdir Buruk Jadi Baik
-
7 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Samarkan Flek Hitam dan Kerutan
-
Baju Lebaran Hanbok ala Korea Jadi Tren 2026? Simak Panduan Model dan Warnanya
-
Promo Alfamart Akhir Bulan Januari 2026: Obat Maag Beli 1 Gratis 1, Buruan Cek!
-
4 Bantal Terbaik Empuk Mirip di Hotel untuk Lansia, Anti Sakit Leher Mulai Rp100 Ribuan
-
Libur Awal Puasa 2026 Tanggal Berapa? Ini Perkiraannya
-
3 Produk Somethinc Skinglow untuk Cerahkan Kulit Kusam, 3 Kali Lebih Efektif Atasi Hiperpigmentasi
-
7 Rekomendasi Skin Aqua Sunscreen Terbaik, SPF Tinggi dan Tekstur Ringan
-
Keanggunan Bernuansa Arabian, Heaven Lights Perkenalkan Tren Lebaran 2026 lewat Anashera
-
Libur Lebaran Anak Sekolah 2026 Mulai Kapan? Cek Perkiraan Lengkapnya