- Gingersnaps hadirkan koleksi Pastel Paradise dengan tren busana anak estetik dan clean.
- Desainnya rapi tapi tetap nyaman, cocok untuk anak aktif.
- Konsep made for play bikin anak bebas bergerak dan percaya diri.
Suara.com - Dunia fashion anak kini semakin berkembang, tidak hanya berfokus pada kenyamanan, tetapi juga menghadirkan gaya yang estetik, rapi, dan tetap playful.
Salah satu brand fashion anak ternama, Gingersnaps, kembali menunjukkan eksistensinya di panggung Fashion Nation ke-19 Senayan City dengan meluncurkan koleksi terbaru bertajuk Pastel Paradise.
Koleksi ini menjadi representasi tren busana anak masa kini, clean look dengan sentuhan pastel lembut yang manis dipandang sekaligus nyaman digunakan.
Nuansa estetik ini ditampilkan melalui detail sederhana namun elegan, seperti sweet puff sleeves untuk koleksi anak perempuan yang feminin, hingga comfy knits untuk anak laki-laki yang fleksibel dan cocok dipakai seharian.
Menurut General Manager Baby, Kids, and Toys Multitrend Indo, Maira Odessa, desain yang dihadirkan tetap mengutamakan semangat made for play. Artinya, meski terlihat rapi dan bergaya, busana tetap memberikan keleluasaan anak-anak untuk bergerak bebas, belajar, hingga bermain.
“Kami percaya fashion bukan hanya soal penampilan, tetapi juga bagaimana anak merasa percaya diri dan bahagia saat mengenakan pakaian tersebut,” ujarnya.
Tren busana anak dengan konsep clean dan estetik ini juga mendapat sambutan positif dari influencer Afifah Yusuf, yang turut memperagakan koleksi bersama anak-anaknya di runway.
Menurutnya, Pastel Paradise cocok untuk anak-anak aktif yang ingin tampil rapi tanpa harus mengorbankan kenyamanan. Mengusung palet warna pastel yang lembut, koleksi ini memberi kesan segar, manis, sekaligus timeless.
Tidak hanya untuk acara kasual, busana dari Pastel Paradise juga bisa dipadupadankan untuk momen spesial. Inilah yang membuat tren clean look di fashion anak semakin digemari: serbaguna, mudah dipadukan, namun tetap terlihat stylish.
Baca Juga: FaSEAon Fusion Jadi Tema Ulang Tahun ke-3 By The Sea PIK
Gingersnaps melalui koleksi ini ingin mengajak para orang tua merayakan masa kecil anak-anak dengan busana yang bukan hanya cantik dipandang, tapi juga memberi pengalaman emosional.
Busana yang tepat dapat menumbuhkan rasa percaya diri sekaligus menciptakan kenangan berharga bersama keluarga. Kini, koleksi Pastel Paradise sudah tersedia di seluruh gerai Gingersnaps maupun secara online melalui official store di marketplace Indonesia.
Dengan desain estetik, gaya clean, dan kenyamanan maksimal, tren busana anak kini tak lagi sekadar soal penampilan, melainkan juga menjadi bagian dari gaya hidup modern keluarga muda.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Pinkflash Kosmetik Dari Mana? Ternyata Jual Kosmetik dengan Zat Berbahaya
-
5 Rekomendasi Serum Niacinamide untuk Mengecilkan Pori-pori, Aman bagi Pemula
-
10 Twibbon Hari Ayah: Langsung Download, Bisa Dipakai Bersama Keluarga
-
5 Cushion Lokal High Coverage Bisa Samarkan Flek Hitam, Cocok untuk Makeup Harian
-
5 Rekomendasi Bodylotion Cocok Dipakai untuk Upacara Hari Pahlawan
-
AI Buka Babak Baru Pariwisata Global: Agentic Tourism Siap Ubah Cara Dunia Bepergian
-
5 Rekomendasi Lipstik Wardah untuk Bibir Gelap: Warna Natural, Harga Mulai Rp40 Ribuan
-
Tapak Suci SMK Skill Village Islamic School Sabet Prestasi di Banten Pencak Silat Competition 2025
-
13 Ide Kostum Hari Pahlawan 2025, Dari Soekarno hingga Gundala Putra Petir
-
5 Pelembap Mengandung Vitamin C Bagi yang Ingin Hempas Flek Hitam, Bikin Wajah Cerah