Suara.com - Video podcast antara Adhyaksa Dault dan Ahmad Dhani beberapa tahun lalu kembali muncul ke permukaan, menyusul kabar gembira pertunangan El Jalaludin Rumi dan Syifa Hadju.
Pasalnya, dalam video lama tersebut Adhyaksa Dault sempat bertanya mengenai kriteria menantu bagi Ahmad Dhani, tanpa mengetahui bahwa beberapa tahun kemudian,salah satu kerabat dekatnya lah yang menjadi menantunya.
“Maksud saya, kalau ada mantu, calon mantu. Kriterianya yang seperti apa untuk jadi keluarga besar Ahmad Dhani?” tanya Adhyaksa Dault.
“Wah kriterianya yang penting Al menyayangi, El menyayangi, Dul menyayangi, bebas aja lah,” jawab Ahmad Dhani.
Bagi Anda yang belum tahu, Adhyaksa Dault dan Syifa Hadju memang memiliki hubungan om dan keponakan. Informasi ini diperoleh dari sebuah video ketika Adhyaksa Dault memperkenalkan Syifa Hadju.
“Saya Adhyaksa Dault bersama Syifa ini generasi milenial, keponakan saya. Kami mendapatkan kehormatan yang luar biasa, karena hari ini kami bisa mewawancarai pantan saya, yang membuat saya diangkat menjadi Menpora,” ujar Adhyaksa Dault ketika mewawancarai mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono beberapa tahun lalu.
Sementara itu, Syifa memang selalu menyebut Adhyaksa Dault sebagai om, bahkan dengan sapaan akrab, yaitu Om Yuyu.
“Selamat ulang tahun Om Yuyu atau Om Adhyaksa Dault. Semoga semakin berkah dan sukses selalu, dimudahkan juga rezekinya,” begitu ujar Syifa Hadju dalam sebuah video ucapan ulang tahun untuk Adhyaksa Dault di tahun 2018 lalu.
Kebetulan itu membuat warganet terheran-heran karena ternyata kriteria menantu Ahmad Dhani yang pernah ditanyakan Adhyaksa Dault adalah seperti ponakannya.
Baca Juga: Resmi Dilamar!Ini Deretan Artis yang Diprediksi Jadi Bridesmaid Syifa Hadju
“red string theory banget,” tulis @yaya***. “Plot twist bgt hidup di bumi,” komentar @rand***. “Itu om nya cipa,mantan menteri di era SBY Adhyaksa Dault,” tulis @Ratna***. “udah ada tali jodohnya ternyata,” tulis @apr***
Hubungan keponakan-om antara Syifa dan Adhyaksa memang sudah lama diketahui publik, meskipun keduanya jarang menyoroti hal itu di media.
Dalam unggahan lama di media sosial, Adhyaksa pernah menuliskan doa dan pesan penuh kebanggaan untuk Syifa, sambil menyebutnya sebagai keponakan yang berprestasi.
Selain itu, dalam berbagai kesempatan, Syifa juga beberapa kali menyebut nama Adhyaksa dengan sapaan akrab yang menunjukkan kedekatan keluarga mereka. Hal ini makin menegaskan bahwa hubungan keduanya memang bukan sekadar candaan warganet, melainkan benar adanya.
Kini, perhatian publik bergeser pada kabar bahagia pertunangan Syifa Hadju dan El Rumi.
Keduanya diketahui telah berpacaran cukup lama sebelum akhirnya memutuskan untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius.
Beberapa waktu lalu, publik mendapati Syifa dan El menggunakan cincin yang tampak serasi, memunculkan spekulasi bahwa keduanya telah bertunangan secara resmi.
Berita Terkait
-
4 Mix & Match OOTD Syifa Hadju, Buat Hangout sampai Kencan!
-
Resmi Dilamar!Ini Deretan Artis yang Diprediksi Jadi Bridesmaid Syifa Hadju
-
Gaya Cincin Dibandingkan dengan Syifa Hadju dan Amanda Manopo, Punya Erika Carlina Paling Kebanting?
-
El Rumi Ungkap Momen Sebelum Lamar Syifa Hadju, Kekasih Sempat Kegeeran?
-
Terpopuler: Amanda Manopo Nikahi Kenny Austin, Skandal Penipuan Bake & Grind Terkuak
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Urutan Hair Care untuk Menghilangkan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau