-
Koleksi athleisure terbaru menekankan kenyamanan, fleksibilitas, dan gaya, cocok digunakan baik saat bergerak maupun aktivitas luar rumah.
-
Koleksi ini hadir dengan semangat body neutrality, mendorong perempuan menerima tubuhnya, fokus pada kekuatan, dan menumbuhkan self-appreciation.
-
Selain fashion, inisiatif ini terhubung dengan komunitas yang mendukung kesehatan mental, pemberdayaan perempuan, dan diskusi seputar penerimaan diri.
Suara.com - Koleksi athleisure kini dirancang agar fleksibel, mengikuti bentuk tubuh, sekaligus tetap stylish untuk dikenakan di luar gym. Pendekatan ini menekankan pentingnya kenyamanan, fungsi, dan ekspresi diri melalui fashion yang inklusif bagi berbagai bentuk tubuh.
Ryse and Shyne, athleisure lokal premium, resmi meluncurkan koleksi perdananya. Didesain dengan bahan berkualitas tinggi yang lembut, elastisitas empat arah, dan cutting presisi yang menyesuaikan dengan bentuk tubuh saat beraktivitas, Ryse and Syne menghadirkan kenyamanan layaknya second skin, sekaligus inklusif untuk berbagai ukuran.
Desain koleksi dirancang dengan gaya casual-elegant, yang tidak hanya membuatnya sangat nyaman ketika digunakan saat bergerak, tetapi juga stylish untuk dikenakan saat aktivitas di luar.
Palet warna koleksi perdana ini hadir dalam hitam, cokelat, dan biru yang timeless, serta limited edition untuk pink yang playful. Koleksi perdana ini hadir dengan semangat merayakan body neutrality.
“Sejak awal, Ryse and Shyne dirancang bukan hanya sebagai athleisure, tetapi juga sebagai ruang aman bagi perempuan untuk merasa nyaman dengan dirinya sendiri," jelas Felicia Kawilarang, Founder & CEO Ryse and Shyne.
Lewat Ryse and Shyne, Felicia ingin setiap perempuan bebas berekspresi, lepas dari stigma yang melekat, dan mencintai diri dengan segala kekuatan serta kelembutannya.
"Sama halnya dengan body neutrality, yang mengajarkan kita untuk menerima tubuh dengan kasih sayang, sambil tetap menghargai apa yang mampu dilakukan tubuh kita, bukan hanya bagaimana penampilannya,” katanya.
Ryse and Shyne berawal dari komunitas yang ditujukan untuk mendukung kesehatan mental dan pemberdayaan perempuan.
Terdapat lebih dari 2.000 Risers (anggota komunitas Ryse and Shyne) yang tergabung lewat komunitas yang dibentuk pada bulan Mei 2025.
Baca Juga: Auto Ganteng Maksimal! 3 Ide Outfit Keren ala Mas Bree yang Bisa Kamu Tiru
Ryse and Shyne bersama para anggotanya aktif berbagi cerita dengan berbagai topik, seperti negative self talk, mental wellness, penerimaan diri, hingga body positivity dan neutrality.
Seluruh koleksi activewear Ryse and Shyne dirancang dengan penuh makna. Proses pengembangan koleksi ini memakan waktu satu tahun, perjalanan cukup panjang untuk memastikan bahan yang dipilih, teknik jahitan, hingga detail presisi di setiap desain item hadir dengan kualitas terbaik.
Keseluruhan proses tersebut tidak hanya ditujukan untuk mendukung gerak perempuan, tetapi juga memberi kekuatan agar dapat memulai, bangkit, menemukan, dan mencintai dirinya sendiri.
Koleksi yang Merayakan Body Neutrality
Dalam kaitan konsep body neutrality, setiap perempuan setidaknya pernah merasa kurang percaya diri atas penampilannya.
Ada yang cenderung menyalahkan diri sendiri sehingga terpuruk atau sebaliknya, justru menerima dan mencintai diri sendiri namun secara berlebihan, sehingga mengarah kepada toxic positivity.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Tumbler Tuku Terbuat dari Bahan Apa? Ini Spesifikasi, Harga, dan Jenisnya
-
Seruan Ruang Aman bagi Peran Perempuan di SM Nantu Boliohuto dan Tahura BJ Habibie
-
8 Sepatu Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Mulai Rp300 Ribuan!
-
Musim Hujan Datang? Ini 7 Parfum yang Worth It Dicoba biar Wangimu Tetap Stand Out
-
Jelajahi Keindahan Rahasia Taman Nasional Meru Betiri
-
Ramalan Shio Besok 29 November 2025, Siapa yang Paling Hoki di Akhir Pekan?
-
Apakah Sepatu New Balance Bisa Buat Lari? Ini 5 Tipe Terbaiknya
-
7 Rekomendasi Tumbler Lokal Kualitas Premium, Anti Bocor Aman untuk Kopi
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung Ceramide untuk Kulit Kering di Usia 40 Tahun
-
7 Rekomendasi Lip Balm Berwarna, Bikin Bibir Tetap Lembap dan Cantik Merona