Lifestyle / Relationship
Kamis, 23 Oktober 2025 | 16:43 WIB
Raisa dan Hamish Daud (Instagram)

Suara.com - Raisa dan Hamish Daud tengah jadi sorotan publik setelah muncul kabar bahwa rumah tangga mereka sedang berada di ambang perceraian.

Isu perceraian ini semakin ramai dibicarakan karena keduanya diketahui menghapus foto-foto kebersamaan mereka di media sosial.

Rumor makin panas setelah beredar komentar di TikTok yang menyebut Raisa sudah resmi mendaftarkan gugatan cerai.

Walau belum ada pernyataan resmi dari keduanya, banyak yang menduga bahwa masalah ini sudah berlangsung cukup lama, meskipun keduanya terlihat harmonis di depan kamera.

Di tengah isu yang berhembus, banyak netizen yang penasaran dengan ramalan zodiak Raisa dan Hamish Daud.

Raisa diketahui berzodiak Gemini, sementara Hamish Daud seorang Pisces. Secara astrologi, pasangan zodiak ini disebut punya karakter berlawanan. Berikut ulasan lengkapnya.

Ramalan Zodiak Raisa dan Hamish Daud

Ilustrasi zodiak Gemini dan Pisces (Gemini AI)

Mengutip dari today.com, Gemini dan Pisces adalah dua pribadi yang hidup di dunia yang berbeda.

Gemini dikuasai oleh elemen udara, yaitu penuh ide, cepat berpikir, dan mudah bergaul. Mereka suka kebebasan, percakapan cerdas, dan hal-hal baru yang menantang.

Sebaliknya, Pisces yang berelemen air cenderung mengandalkan perasaan. Mereka intuitif, sensitif, dan kerap larut dalam emosi maupun imajinasi.

Ketika keduanya bersama, hubungan ini bisa terasa seperti perpaduan antara logika dan hati yang kadang bisa menjadi rumit.

Awalnya, mereka bisa sangat romantis dan saling melengkapi. Gemini membawa energi baru yang membuat Pisces lebih terbuka, sementara Pisces memberi Gemini rasa tenang dan kasih sayang yang tulus.

Namun, seiring waktu, perbedaan sifat mereka bisa memunculkan gesekan. Gemini yang terlalu realistis bisa dianggap tidak peka, sedangkan Pisces yang terlalu emosional bisa terasa melelahkan bagi Gemini.

Hubungan antara Gemini dan Pisces bisa bertahan lama jika keduanya berkomitmen untuk menjaga komunikasi. Dengan komunikasi dan kompromi yang sehat, pasangan zodiak ini bisa saling menyeimbangkan.

Jika melihat gambaran ramalan zodiak tersebut, bisa dikatakan bahwa Raisa sebagai Gemini tampil aktif, berpikiran terbuka, dan selalu kreatif, sementara Hamish yang berzodiak Pisces dikenal tenang, introspektif, dan penuh empati.

Di awal hubungan, perbedaan karakter ini mungkin justru menjadi hal yang saling melengkapi. Namun, seiring waktu, perbedaan cara berpikir dan mengekspresikan perasaan bisa menimbulkan jarak jika tidak diimbangi dengan komunikasi yang baik.

Load More