Lifestyle / Male
Sabtu, 15 November 2025 | 15:12 WIB
Potret Helmy Yahya. (Instagram)

Rupanya tidak hanya eksis di dunia entertainment dan layar kaca, Helmy Yahya juga tertarik dengan dunia bisnis. Ia diketahui membangun beberapa perusahaan baru, bahkan dirinya disebut-sebut berhasil mendirikan hampir 40 perusahaan.

Pria yang dijuluki ‘Raja Kuis’ ini mendirikan lembaga kursus Helmy Yahya Broadcasting Academy di Bandung, Surabaya, dan Jakarta pada tahun 2009 dan 2010.

Ia juga dikenal sebagai YouTuber Indonesia yang berhasil meraih silver playbutton hanya dalam waktu 2 minggu serta terpilih sebagai Top 10 Digital Content Creator 2020 oleh Majalah Forbes Indonesia.

Pada tahun 2020, Helmy Yahya menjabat sebagai CEO di R66 Media yang merupakan sebuah perusahaan management concent creator yang memanajemen puluhan YouTuber Tanah Air. Ia juga dikenal aktif di berbagai bidang bisnis lainnya seperti kuliner, pariwisata, pangan, kesehatan, dan lain sebagainya.

Berikut beberapa jabatan yang pernah atau sedang dipegang oleh Hilmy Yahya:

  • Komisaris Jobseekers Company sejak 2024
  • Komisaris One Goal Partners (Venture Builder) sejak 2024
  • Advisor WIR Group sejak 2022 hingga 2023
  • Komisaris PT Neomed Ikhlas Hub sejak 2021
  • CEO Badarocks Indonesia sejak 2021 hingga 2022
  • Direktur Utama TVRI sejak 2017 hingga 2019
  • Founder R66 Media tahun 2020

Soal pendidikan, calon Komisaris Independen BJB yang batal diangkat ini merupakan lulusan Sekolah Tinggi Akuntansi Negara pada tahun 1990.

Ia kemudian melanjutkan Master of Professional Accounting University of Miami tahun 1992, serta Pendidikan Future Leaders Massachusetts Institute of Technology tahun 2013.

Helmy Yahya juga dikenal sebagai communication coach yang banyak memberi seminar dan coaching bidang communication yang menyangkut public speaking, pitching, negotiation dan personal branding dan hal-hal terkait dengan bisnis.

Ia pun aktif menulis buku bisnis, di antaranya yang telah terbit ialah Business Primbon, Who the Hell Are You, Breaking The Wall, Connect The Dots.

Baca Juga: KPK 'Obok-obok' Rekening Ridwan Kamil Sekeluarga, Jejak Duit Korupsi BJB Ditelusuri Sampai ke Akar!

Pada tahun 2022 ia bersama tim mengabadikan hasil risetnya tentang Pengeliling Dunia Pertama ternyata Bukan Magellan melainkan seorang pelaut Indonesia bernama Enrique.

Kontributor : Rizky Melinda

Load More