Lifestyle / Female
Rabu, 21 Januari 2026 | 11:41 WIB
Menteri Keuangan Sri Mulyani saat konferensi pers di Gedung Kementerian Keuangan di Jakarta, Kamis (18/7/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
Baca 10 detik
  • Sri Mulyani resmi menjabat Dewan Pengurus Gates Foundation per 12 Januari 2026.

  • Pengalaman Sri Mulyani di Bank Dunia menjadi pertimbangan utama Bill Gates.

  • Gates Foundation fokus pada pengentasan kemiskinan dan kesehatan global secara inklusif.

Suara.com - Mantan Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati kembali mengejutkan publik dengan langkah karier internasionalnya.

Usai tak lagi menjabat sebagai bendahara negara, kini Sri Mulyani resmi dipinang oleh yayasan filantropi raksasa milik orang terkaya dunia, Bill Gates.

Per 12 Januari 2026, Sri Mulyani resmi bergabung sebagai anggota dewan pengurus atau governing board di Gates Foundation.
Penunjukan ini menjadi bukti bahwa taji sang ekonom di kancah global masih sangat diperhitungkan.

Di dewan pengurus Gates Foundation sendiri, Sri Mulyadi akan bekerja bersama tokoh-tokoh besar dunia, mulai Bill Gates sendiri, Ashish Dhawan, Dr. Helene D. Gayle, hingga Mark Suzman.

CEO Gates Foundation, Mark Suzman, menyebut bahwa pengalaman Sri Mulyani dalam merumuskan kebijakan ekonomi yang inklusif sangat dibutuhkan oleh yayasan.

Selain itu, Bill Gates mempertimbangkan Sri Mulyani karena tercatat sebagai menteri keuangan perempuan pertama dan terlama di Indonesia.

Menteri Keuangan yang lama Sri Mulyani Indrawati memberikan sambutan saat serah terima jabatan di Kementerian Keuangan, Jakarta, Selasa (9/9/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]

Sri Mulyani juga pernah menduduki posisi prestisius sebagai Managing Director dan Chief Operating Officer di Bank Dunia.

Lantas, apa itu yayasan Gates Foundation milik Bill Gates yang menggandeng Sri Mulyani?

Yayasan Gates Foundation

Baca Juga: 3 Rekomendasi HP Spek Gahar Terbaik 2026 untuk Gaming dan Multitasking

Gates Foundation bukanlah organisasi sembarangan, karena ini salah satu organisasi filantropi terbesar di dunia yang fokus pada pengentasan kemiskinan dan pemberantasan penyakit menular.

Pada tahun 2024, yayasan milik Bill Gates dan istrinya ini pernah mengucurkan dana bantuan mencapai lebih dari US$8 miliar atau setara ratusan triliun rupiah.

Fokus utama mereka adalah menciptakan dunia yang setara, di mana setiap orang memiliki kesempatan untuk hidup sehat dan produktif tanpa memandang latar belakang.

Gates Foundation juga memiliki filosofi unik, yakni semua nyawa memiliki nilai yang sama.

Berawal dari sebuah artikel koran tentang anak-anak di negara miskin yang meninggal karena penyakit sepele, Bill Gates dan Melinda memutuskan menyumbangkan kekayaan Microsoft mereka untuk kemanusiaan.

Kini dengan bergabungnya Sri Mulyani, yayasan ini diharapkan semakin tajam dalam mengambil risiko yang tidak berani diambil oleh pemerintah maupun sektor swasta, seperti mendanai toilet tanpa air yang canggih hingga teknologi pendeteksi risiko kehamilan.

Load More