Seorang ibu di Dayton, Ohio, Amerika Serikat, terkejut saat melihat mainan yang baru saja ia beli untuknya anaknya di sebuah toko. Dalam mainan yang dinamakan "Evilstick" tersebut, si ibu menemukan gambar sesosok gadis bertampang seram yang sedang mengiris tangannya sendiri.
Sekilas, jika dilihat dari luar, tidak ada yang menyeramkan dari tongkat mainan itu. Namanya memang agak ganjil, yakni "Evilstick" yang, jika diterjemahkan, menjadi "Tongkat Setan". Namun bentuknya sama sekali jauh dari kesan seram. Warnanya merah muda dan menampilkan bentuk menyerupai mahkota bunga.
Namun, ketika dibuka lapisan di mahkota bunganya, tampak gambar yang bisa dibilang cukup menyeramkan.
"Itu adalah gambar sesosok gadis sedang mengiris lengannya dengan pisau. Saya kaget," kata ibu bernama Nicole Allen yang membelikan mainan itu untuk putrinya yang baru berusia 2 tahun.
"Saya ingin tahu bagaimana mereka berpikir itu pantas untuk dilihat anak-anak," lanjut Nicole saat diwawancarai WHIO.
Ketika dimintai konfirmasi, si pemilik toko, Amar Moustafa, mengatakan, sudah jadi kewajiban bagi para orang tua untuk membaca label yang terpampang pada mainan itu.
"Namanya saja tertulis, "Tongkat Setan". Jadi dari namanya, jika saya ingin membelinya untuk anak saya, saya akan memeriksanya terlebih dahulu sebelum memberikannya kepada mereka," kata Amar.
"Itu cocok untuk anak usia lima, enam, tujuh, hingga 10 tahun, saya rasa mereka melihatnya di televisi setiap hari," lanjut si pemilik toko.
Hingga saat ini, mainan bergambar menyeramkan itu masih dijual di toko tersebut. (Independent)
Berita Terkait
-
Mainan Anak dan Stereotip Gender: Antara Mobil-mobilan dan Boneka
-
32 Promo Mainan Anak di Alfamart: Ada Hot Wheels, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Keluhkan Penjualan Merosot, Pedagang Mainan di Pasar Gembrong: Lebaran Sudah Nggak Berpengaruh
-
Tak Disangka, Ular Piton Ditemukan Tidur Lelap di Bawah Mainan Anak-anak di Australia
-
Sederet Brand Terkenal Dukung Israel: Ada Makanan sampai Mainan Anak yang Diboikot
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
Drama Penangkapan Maling Motor di Cengkareng: Ada Wanita dan Pengakuan Palsu!
-
Ultimatum Pramono ke Transjakarta: Citra Perusahaan Tak Boleh Rusak, Tindak Tegas Pelaku Pelecehan
-
Jurus Pramono Anung Agar Insiden SMAN 72 Tak Terulang: Konten Medsos Pelajar Jakarta akan 'Disortir'
-
KUHAP Baru Akhirnya Sah Gantikan Aturan Lama Warisan Kolonial, Apa Saja Poin Pentingnya?
-
Cemburu Berujung Maut: Teriakan Minta Tolong Bongkar Aksi Sadis Pembunuhan di Condet!
-
Prabowo Setuju RUU Kuhap Disahkan Jadi UU, Fokus Berantas Kejahatan Siber dan HAM
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
DPR Ketok Palu KUHAP Baru: Penjara Tak Lagi 'Suka-suka', Pemeriksaan Wajib Direkam Kamera
-
Garis Pertahanan Terakhir Gagal? Batas 1,5C Akan Terlampaui, Krisis Iklim Makin Gawat
-
Lulusan SMK Tahun Berapa Pun Bisa Ikut Program Kerja ke Luar Negeri, Bagaimana Cara Daftarnya?