Suara.com - Ada banyak cara yang bisa dilakukan orang untuk menolong sesama. Namun, apa yang dilakukan perempuan muda yang satu ini tergolong luar biasa dan menunjukkan kerelaan untuk berkorban.
Semua berawal dari kisah Ang Yong Hong, seorang lelaki tua yang harus bekerja membanting tulang untuk keluarganya. Demi memenuhi kebutuhan istri dan satu anaknya, lelaki berusia 52 tahun itu rela menjalani dua pekerjaan, yakni sebagai sopir taksi dan koki warung makan khusus vegetarian.
Malang, Ang mengalami gangguan kesehatan yang berujung pada kerusakan liver. Ang hanya punya kemungkinan bertahan hidup jika ada orang yang rela mendonorkan livernya untuk dirinya.
Kisah Ang dimuat di portal online Lianhe Wanbao dengan tujuan mengundang orang yang tergerak hatinya untuk menyumbangkan organ vital tersebut. Pada artikel yang dimuat di portal tersebut disampaikan pula ajakan pada siapapun yang memiliki golongan darah B atau O, dan yang bersedia, untuk menyumbangkan livernya.
Hanya dalam waktu singkat, kisah Ang sampai ke telinga orang-orang berhati mulia yang bersedia memberikan pertolongan. Lewat tautan yang disebarkan melalui aplikasi pengiriman pesan WhatsApp, seorang perempuan cantik asal Singapura, mengetahui kemalangan yang menimpa Ang.
Regina Lee namanya. Perempuan berusia 26 tahun itu tergerak akan nasib Ang. Cantik parasnya, cantik pula hatinya. Regina bersedia menolong, menyumbangkan sebagian livernya untuk lelaki yang sekarat itu. Regina membuktikan, kecantikan yang ia miliki tak hanya setebal kulit.
"Golongan darah saya B dan usia saya juga masih sesuai untuk mendonorkan organ. Ini mungkin takdir," kata Regina yang seorang dosen fakultas keperawatan itu.
Ketika ditanya mengapa memilih menolong orang yang tidak ia kenal, Regina mengatakan, dirinya tahu bagaimana rasanya kehilangan seseorang yang dicintai. Ketika masih kerja magang sebagai perawat, Regina menyaksikan bagaimana seorang bocah meregang nyawa akibat luka dalam kecelakaan yang dialaminya. Regina mengaku masih mengingat tangis memilukan dari orang tua si bocah. Sejak saat itu, Regina menyadari bahwa hidup sangat berharga.
Regina mengaku telah menghubungi istri Ang, Maggie Fong, soal niatnya mendonorkan liver. Maggie, istri Ang, menghargai tawaran Regina dan berulang kali mengucapkan terima kasih.
Kendati Regina sudah merelakan livernya untuk Ang, perempuan itu harus bersabar dan mengikuti sejumlah tes medis untuk memastikan apakah livernya cocok dengan tubuh Ang. Saat ditanya soal kemungkinan pengaruh buruk terhadap kesehatan pascadonor, Regina mengaku tidak takut. Sempat mendapat pertentangan dari ibunya, Regina akhirnya berhasil meyakinkan sang ibu bahwa ia melakukan hal yang benar.
Memang, Regina bukan satu-satunya. Sudah ada tiga orang, termasuk dirinya, yang mengajukan diri sebagai pendonor. Ketiganya kini masih menjalani serangkaian tes untuk mencari tahu siapa pemilik liver yang paling cocok untuk Ang. (Asia One)
Tag
Berita Terkait
-
Inspirasi Kado Nikah 2026: Rekomendasi Hadiah Unik yang Berkesan
-
Manusia Cuma Anak Kemarin Sore! Kenalan sama 6 Hewan Abadi yang Umurnya Bisa Ratusan Tahun
-
Hewan-Hewan Tangguh yang Hidup di Tempat Paling Ekstrem
-
7 Ide Hampers Natal yang Unik, Dijamin Bikin Penerima Terkesima
-
7 Olahraga Paling Unik di Dunia: dari Sepak Takraw, Gendong Istri hingga Kejar Keju
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Sempat Putus Asa, Pasangan Pengantin Ini Tetap Gelar Resepsi di Tengah Banjir
-
PLN Terus Percepat Pemulihan Kelistrikan Aceh, 6.432 Desa Telah Kembali Menyala
-
Presiden Prabowo Bertolak ke Inggris dan Swiss, Akan Bertemu Raja Charles III dan Hadiri WEF
-
Data Manifes dan Spesifikasi Pesawat ATR 42-500 Indonesia Air Transport
-
Menang Lelang Gedung Eks Kantor Polisi di Melbourne, IMCV Akan Bangun Pusat Dakwah Indonesia
-
Atasi Banjir Jakarta, Dinas SDA Kerahkan 612 Pompa Stasioner dan Ratusan Pompa Mobile
-
Cuaca Buruk dan Medan Terjal Hambat Pencarian Pesawat ATR Hilang di Maros
-
Hujan Semalaman, 29 Ruas Jalan di Jakarta Masih Terendam Banjir
-
Jaring Aspirasi Lewat Media Kreatif, Baharkam Polri Gelar Festival Komik Polisi Penolong
-
Hujan Deras Kepung Jakarta, 48 RT Masih Terendam Banjir Hingga Minggu Siang