Suara.com - Untuk memupuk kepedulian sekaligus membantu melestarikan biota laut, terutama penyu, 40 anak sekolah dasar di Bantul, Yogyakarta, akan melepasliarkan tukik atau anak penyu di Pantai Gua Cemara.
"Rencananya tanggal 13 Agustus besok," kata Ketua Komunitas Relawan Penyelamat Penyu Bantul, Ferry Munandar.
Tukik yang akan dilepasliarkan merupakan hasil konservasi yang dilakukan di Pantai Gua Cemara secara swadana.
Mereka akan melepasliarkan 20 ekor tukik yang merupakan hasil penetasan telur penyu pada tanggal 4 Juli 2015.
Ferry menambahkan pada tanggal 13 Agustus 2014, ke 40 siswa akan diajak untuk melihat - lihat lokasi konservasi semi alami tukik di Pantai Gua Cemara sebelum acara pelepasliaran.
Mereka akan diberi pengetahuan mengenai pentingnya pelestarian biota laut. Dalam prosesi itu, mereka juga akan diberi pemahaman soal seluk beluk penyu.
"Nanti juga akan diterangkan kepada siswa SD tersebut mengenai konservasi dan pentingnya menyelamatkan penyu. Penjelasan tersebut rencananya akan dilakukan sekitar 15 sampai 30 menit, harapannya agar para siswa lebih padam tentang pentingnya pelestarian penyu dan tukik itu sendiri," kata Ferry.
Ferry berharap acara ini bisa meningkatkan kesadaran generasi muda mengenai pentingnya menjaga dan melestarikan penyu yang sekarang semakin berkurang karena diburu manusia.
Ferry berharap tukik yang dilepasliarkan nanti bisa berkembangbiak dengan baik. (Wita Ayodhyaputri)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
Cuma di Indonesia Diktator Seperti Soeharto Jadi Pahlawan, Akademisi: Penghinaan terhadap Akal Sehat
-
Pramono Anung Usul Revitalisasi Kota Tua dan Pembangunan RS Internasional Sumber Waras Masuk PSN
-
Buntut Rumah Hakim Dibakar, Jaksa KPK di Medan Kini Dikawal Ketat Selama Sidang Korupsi PUPR Sumut
-
Tak Ingin Insiden SMA 72 Terulang, Gubernur Pramono Tegaskan Setop Praktik Bullying di Sekolah
-
DPR Dukung BGN Tutup Dapur SPPG Penyebab Keracunan MBG: Keselamatan Anak-anak Prioritas Utama
-
BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem Selama Seminggu, Jakarta Hujan Lebat dan Angin Kencang
-
Setelah Gelar Pahlawan, Kisah Soeharto, Gus Dur, hingga Marsinah akan Dibukukan Pemerintah
-
Dari Kelapa Gading ke Senayan: Ledakan SMA 72 Jakarta Picu Perdebatan Pemblokiran Game Kekerasan
-
Terungkap! Terduga Pelaku Bom SMA 72 Jakarta Bertindak Sendiri, Polisi Dalami Latar Belakang
-
Skandal Terlupakan? Sepatu Kets asal Banten Terpapar Radioaktif Jauh Sebelum Kasus Udang Mencuat