Suara.com - Kim Jong Nam, kakak tiri pemimpin tertinggi Korea Utara, Kim Jong Un, dipastikan tidak tewas akibat serangan jantung. Tim medis yang mengautopsi jenazah Kim Jong Nam juga tidak menemukan luka tusuk atau luka lain, demikian disampaikan pejabat departemen kesehatan Malaysia, seperti dikutip CNN, Selasa (21/2/2017).
Dalam konferensi pers yang digelar di kamar mayat tempat jenazah Kim disemayamkan, Dirjen Kementerian Kesehatan Malaysia, Dr. Noor Hisham Abdullah, mengatakan bahwa penyebab kematian Kim baru akan dikeluarkan setelah rangkaian tes lab autopsi   rampung.
Ketika ditanya soal kemungkinan Kim diracun, Abdullah kembali menegaskan bahwa pihaknya masih menunggu hasil lab sebelum membuat kesimpulan.
Seperti diberitakan sebelumnya, otoritas Korea Selatan meyakini bahwa Kim diracuni sebelum akhirnya menghembuskan nafas terakhir pada 13 Februari 2017. 
Hingga kini, belum ada kerabat yang datang untuk mengambil jenazah Kim.
Pada Senin malam, seperti dikutip dari NDTV, beredar kabar bahwa putra Kim Jong Nam, Kim Han Sol, akan tiba di Kuala Lumpur dari Macau. Namun, kabar tersebut belum dapat dipastikan kebenarannya.
Kim Jong Nam tewas dalam perjalanan ke rumah sakit Putrajaya, Kuala Lumpur setelah mengeluh pusing di Bandara Internasional Kuala Lumpur. Ia diserang dua perempuan dengan semprotan zat tak dikenal saat berada di bandara. 
Polisi mengamankan empat orang tersangka. Satu perempuan warga negara Vietnam, satu lelaki warga negara Malaysia, satu lelaki warga Korea Utara, dan seorang perempuan warga negara Indonesia bernama Siti Aisyah.
Tag
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Utang Whoosh Aman? Prabowo Pasang Badan, Minta Publik Jangan Panik!
 - 
            
              Murka! DPR Desak Polisi Tak Pandang Bulu Usut Kasus Guru di Trenggalek Dianiaya Keluarga Murid
 - 
            
              Pemerintah Siap Tanggung Utang Whoosh, Bayar dari Duit Hasil Efisiensi dan Sitaan Koruptor?
 - 
            
              Guru Dianiaya Wali Murid Cuma Gara-gara Sita HP, DPR Murka: Martabat Pendidikan Diserang!
 - 
            
              Warga Protes Bau Sampah, Pramono Perintahkan RDF Plant Rorotan Disetop Sementara
 - 
            
              Tanggul Jebol Terus? DKI Jakarta Siapkan Jurus Pamungkas Atasi Banjir Jati Padang!
 - 
            
              Budi Arie Merapat ke Prabowo Cari Aman dari Kasus Judol? PDIP: Gerindra Bukan Tempat Para Kriminal!
 - 
            
              Prabowo Pasang Badan Soal Utang Whoosh: Jangan Dipolitisasi, Nggak Usah Ribut-ribut!
 - 
            
              Puan Maharani: Negara Harus Permudah Urusan Rakyat, Bukan Persulit!
 - 
            
              Gebrakan Ambisius Prabowo: Whoosh Tembus Banyuwangi, Pasang Badan Soal Utang