Suara.com - Justin Purba Simamora (55) dan Edista Sihotang (53), pasangan suami istri warga Jalan Cemara, Kelurahan Kahean, Kecamatan Siantar Utara, Sumatera Utara, meninggal dunia nyaris bersamaan. Justin sang suami, meninggal saat memeluk erat jenazah istrinya, Edista.
Peristiwa itu berawal ketika keduanya mengikuti manortor (menari) dalam upacara duka kematian adik Justin di Kecamatan Siborong-borong, Siantar Utara, Kota Siantar, Rabu (15/11/2017).
Namun, saat upacara kematian, Edista pingsan. Ia lantas dibawa kerabatnya memakai kendaraan bermotor ke puskesmas terdekat untuk dirawat.
Sementara Justin tetap berada di rumah duka. Namun, perempuan pedagang di Pasar Parluasan itu dinyatakan meninggal dunia saat dibawa ke puskesmas terdekat.
Kerabat lalu mengabarkan kematian Edista kepada Justin yang berada di rumah duka. Kontan Justin berangkat ke puskesmas.
Sesampainya di puskesmas, Justin yang bekerja sebagai PNS di kantor Kecamatan Siantar Utara itu langsung memeluk sang istri. Ia menangis.
Oleh keluarga yang ikut serta, Justin dibiarkan meluapkan kesedihannya dan terus memeluk jasad Edista.
Tapi, karena tak lagi mendengar suara tangisan, keluarga memeriksa kondisi Justin. Ternyata, Justin juga turut meninggal dunia saat memeluk Edista. Diduga, Justin mendapat serangan jantung hingga tewas.
Jenazah Justin dan Edista kekinian disemayamkan di rumah duka, menunggu kedatangan ketiga anaknya yang berada di Jakarta.
Baca Juga: Sayembara Berhadiah Rp10 Juta Bagi yang Tahu Dimana Novanto
Kisah kematian Justin dan Edista ini juga viral di media-media sosial. Akun Facebook milik Justin, Kamis (16/11) juga dipenuhi ucapakan berbela sungkawa.
"Selamat jalan untuk Pak Justin Simamora Purba dan ibu boru Sihotang. Damailah di surga. Inilah namanya hidup semati bersama istri,” tulis Ester Minaria Purba Tambak.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
Tembus 25,5 Juta Penumpang di 2025, Layanan Gratis Transportasi Jakarta Berlanjut Tahun Ini
-
E-Voting dan Masa Depan Pemilu Indonesia, Sudah Siapkah Kita?
-
Mahfud MD Soroti Masa Depan Demokrasi: Vonis Rudi S. Kamri Keliru, RUU Disinformasi Jangan Ujug-ujug
-
Tragedi Asap Rokok di Ciganjur: Tak Terima Diingatkan, 'Koboi Jalanan' Tusuk Warga dan Juru Parkir
-
Curah Hujan Masih Tinggi, BMKG Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca di Jakarta hingga 22 Januari
-
APBD 2025 Jakarta Tembus Rp91,86 Triliun: Ini Rincian Realisasi dan Surplusnya
-
Sekda Bekasi Endin Samsudin Diperiksa KPK, Apa Perannya di Pusaran Suap Bupati Ade Kunang?
-
Tragedi Lubang Maut Sarolangun Jambi, Kilau Emas Ilegal Dibayar Nyawa 8 Penambang
-
Warga Wamena Ngeluh Harga BBM Tembus Rp25 Ribu, Respons 'Datar' Wapres Gibran Jadi Sorotan Tajam
-
Judi Politik PM Jepang: Umumkan akan Bubarkan DPR, Minta Rakyat Jadi Hakim di Pemilu Dini