Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengharapkan perekonomian Indonesia makin maju, masyarakat makin sejahtera, dan persatuan bangsa tidak pecah gara-gara pemilihan umum.
"Saya dengan Ibu Ani datang untuk berkunjung, bertemu dengan bapak-ibu sekalian. Saya harapkan bapak-ibu sekalian selalu berada dalam lindungan Allah SWT. Mudah-mudahan ekonomi kita makin maju, mudah-mudahan makin sejahtera," katanya saat menyapa warga di Pasar Manis Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Sabtu (24/11/2018).
Usai menyapa warga dan pedagang, mantan Presiden Republik Indonesia itu meminta izin kepada warga untuk sarapan dengan menikmati kuliner yang dijual di Pasar Manis.
Sebelum menyantap hidangan yang telah disajikan, SBY dan Ibu Ani Yudhoyono tampak membagikan kuliner khas Banyumas berupa mendoan kepada warga yang hadir di tempat itu.
Selain itu, SBY dan Ibu Ani berfoto bersama dengan sejumlah warga maupun pedagang di Pasar Manis.
Usai menikmati sejumlah kuliner khas Banyumas, SBY pamit dan untuk melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Kebumen.
"Tadi saya berbincang dengan ibu ini (salah seorang warga, red.), berharap ekonomi tumbuh, harga-harga stabil tidak naik terus, penghasilan baik, taraf hidup rakyat juga makin baik. Mohon doa restunya 'njih' (ya, red.)," katanya seperti dilansir Antara.
Saat ditemui wartawan dan ditanya soal Pemilihan Umum 2019, SBY mengatakan semua menginginkan pemilu berjalan dengan damai, jujur, dan adil.
"Silakan berkompetisi, tetapi jangan sampai memutus silaturahmi. Tidak boleh bangsa ini pecah gara-gara pemilu. Asalkan jujur, adil, damai, insya Allah rakyat akan menerima siapapun yang akan terpilih nanti," katanya.
Baca Juga: Yusril Tantang Prabowo Sumpah Pocong
Dalam kesempatan terpisah, Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Andi Arief mengatakan kunjungan SBY dan Ibu Ani Yudhoyono ke Purwokerto, Kabupaten Banyumas, merupakan rangkaian kegiatan "Tour de Jateng atau Tatap Muka dengan Masyarakat".
"Ini kegiatan partai, untuk bertemu dan berdiskusi dengan masyarakat," katanya.
Selain Banyumas dan Kebumen, kata dia, SBY beserta Ibu Ani Yudhoyono juga akan berkunjung ke Kabupaten Cilacap dan selanjutnya mengunjungi sejumlah kabupaten/kota di Jawa Barat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Pesan Pengacara PT WKM untuk Presiden Prabowo: Datanglah ke Tambang Kami, Ada 1,2 Km Illegal Mining
-
Misteri Penculikan Bilqis: Pengacara Duga Suku Anak Dalam Hanya 'Kambing Hitam' Sindikat Besar
-
Babak Baru Korupsi Petral: Kejagung Buka Penyidikan Periode 2008-2015, Puluhan Saksi Diperiksa
-
Aliansi Laki-Laki Baru: Lelaki Korban Kekerasan Seksual Harus Berani Bicara
-
Ahli BRIN Ungkap Operasi Tersembunyi di Balik Jalan Tambang PT Position di Halmahera Timur
-
Jeritan Sunyi di Balik Tembok Maskulinitas: Mengapa Lelaki Korban Kekerasan Seksual Bungkam?
-
Mendagri Tito Dapat Gelar Kehormatan "Petua Panglima Hukom" dari Lembaga Wali Nanggroe Aceh
-
'Mereka Mengaku Polisi', Bagaimana Pekerja di Tebet Dikeroyok dan Diancam Tembak?
-
Efek Domino OTT Bupati Ponorogo: KPK Lanjut Bidik Dugaan Korupsi Monumen Reog
-
Bukan Kekenyangan, Tiga Alasan Ini Bikin Siswa Ogah Habiskan Makan Bergizi Gratis