Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengimbau kepada masyarakat agar menjaga kebersihan Moda Raya Transportasi (MRT). Ia meminta masyarakat tertib mentaati aturan penggunaan MRT.
"Ini adalah sebuah budaya baru karena merupakan yang pertama di negara kita Indonesia, MRT. Apa yag ingin saya titipkan jangan buang sampah di MRT kita! Di stasiun-stasiun MRT kita. Jaga MRT dan stasiun-stasiun yang kita miliki tidak kotor, sanggup?" ujar Jokowi di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, Minggu (24/3/2019).
Jokowi juga mengingatkan masyarakat agar senantiasa mengantre saat masuk MRT.
"Yang kedua kalau mau naik MRT ngantre jangan berdesak-desakan kaya seperti ibu ngantre dan disiplin waktunya jangan sampai pintunya mau tutup baru masuk kejepit nanti hati-hati, hati-hati," kata Jokowi.
Diakhir pidatonya, Jokowi lagi-lagi mengingatkan agar masyarakat yang ingin menggunakan MRT untuk mematuhi tata tertib yang ada.
"Jaga agar tetap bersih, jangan buang sampah sembarang. Ngantre budaya antre dan disiplin waktu, (MRT) bisa kita pakai muter-muter Jakarta," ujarnya.
Sebelumnya, viral beberapa foto yang menggambarkan masyarakat tengah menikmati makanan di pelataran lantai Stasiun MRT.
Area stasiun bawah tanah MRT (subway) justru dijadikan sebagai area piknik bagi emak-emak. Beberapa foto kondisi stasiun MRT yang begitu penuh diunggah dalam akun Instagram @jktinfo.
Baca Juga: Acungan Jari Telunjuk Jokowi dan Warga Ramaikan Peresmian MRT Jakarta
Dalam foto itu tampak beberapa emak-emak duduk di sudut stasiun sembari menggelar beraneka makanan.
“Sabtu (23/3/2019) bagi warga yang melakukan uji coba publik @mrtjkt selalu jaga kebersihan di dalam maupun di stasiun,” tulis keterangan akun seperti dikutip Suara.com, Sabtu (23/3/2019).
Hampir di sepanjang pembatas antara penumpang masuk dan keluar stasiun dipenuhi oleh orang-orang yang duduk di lantai.
Tak sedikit dari mereka yang menggelar makanan berupa nasi bungkus yang mereka bawa dan menyantapnya di dalam stasiun.
Tampak seorang perempuan petugas keamanan menghampiri orang-orang yang duduk di lantai itu.
Namun, seruan dari petugas keamanan tak digubris, para emak-emak tetap sibuk menyantap makanan mereka. Beberapa sudut stasiun tampak kotor dipenuhi sampah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
Terkini
-
KemenPPPA: Perilaku Gus Elham Bisa Masuk Kategori Pidana Kekerasan Terhadap Anak
-
Kepala BGN: Program MBG Penyumbang Terbesar Keracunan Pangan Nasional
-
Rasa dan Kualitas Makanan Jadi Keluhan Utama Anak soal Program Makan Bergizi Gratis
-
Jejak Kudeta Gagal Yoon Suk Yeol Terungkap, Kepala Inteljen Korea Selatan Ditangkap!
-
Adik JK Minta Pemeriksaan Kasus Korupsi Rp1,35 Triliun PLTU Kalbar Ditunda, Kenapa?
-
Anak-anak Nilai Program Makan Bergizi Gratis Bikin Hemat Uang Jajan
-
PSI Kritik Pemprov DKI Hanya Ringankan Pajak BPHTB: Harusnya Sekalian Gratis...
-
Refly Harun Pasang Badan Selamatkan Roy Suryo Cs: Kasus Ijazah Jokowi Tak Layak Diproses!
-
Komisi I DPR Usul Indonesia Tiru Kebijakan China, Influencer Harus Punya Sertifikat Profesi
-
PBNU dan Wamenag Bersuara Keras: Perilaku Gus Elham Nodai Dakwah, Tak Pantas Ditiru!