Suara.com - Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno menjalani pemeriksaan darah di kediamannya, Selong, Jakarta Selatan, Sabtu (20/4/2019).
Sandiaga Uno mengakui, tubuhnya tak lagi bisa diajak kompromi seusai menjalani kampanye maraton selama 8 bulan terakhir.
Momen saat Sandiaga Uno menjalani pemeriksaan darah di kediamannya dibagikan melalui akun Instagram miliknya @sandiuno.
Sandiaga Uno tampak duduk di sofa sementara petugas medis mengambil sampel darah dari lengannya.
"Ketika badan sudah tidak mau lagi diajak kompromi setelah 8 bulan menyapa masyarakat tanpa istirahat yang cukup," kata Sandiaga Uno seperti dikutip Suara.com, Sabtu (20/4/2019).
Dalam foto itu tampak Sandiaga Uno hanya mengenakan kaos berwarna biru dan peci putih di kepala.
Tampak sang ibunda Sandiaga Uno yakni Mien Uno mendampingi anaknya menjalani pemeriksaan.
Dalam unggahannya, Sandiaga juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pendukungnya yang selalu mendoakannya.
Ia meminta agar para pendukungnya tidak patah semangat dalam menegakkan keadilan.
Baca Juga: Menkominfo Janji Berantas Hoaks yang Serang KPU
"Saya ingin mengucapkan rasa terima kasih sebesar-besarnya untuk seluruh masyarakat yang telah mendoakan dan memberikan dukungan. Jangan patah semangat, kita terus berjuang menegakkan keadilan," ungkap Sandiaga Uno.
Untuk diketahui, Jumat (19/4/2019) Sandiaga Uno tak mendampingi pasangannya capres nomor urut 02 Prabowo Subianto menunaikan Salat Jumat di Masjid Agung Al Azhar, Jakarta Selatan.
Sandiaga Uno juga tak hadir dalam pesta klaim kemenangan yang digelar di kediaman Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta Selatan.
Berdasarkan hasil pemeriksaan pihak medis yang datang ke kediaman Sandiaga Uno, suami dari Nus Asia ini mengalami gangguan lambung dan radang tenggorokan.
Sandiaga Uno harus menjalani pemeriksaan darah untuk mengetahui penyakit lebih lanjut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Fakta-fakta Penembakan Renee Good oleh Petugas ICE dan Gelombang Protes di AS
-
Seleksi PPPK Kemenag 2026: Prediksi Jadwal, Materi dan Tahapannya
-
SPPG Klarifikasi Video Viral MBG Bungkus Plastik
-
Dermaga Halte Buaran Diseruduk Kendaraan Pribadi, TransJakarta Koridor 11 Terpaksa Alihkan Rute
-
Cuaca Senin Pagi: Jakarta Dikepung Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Daftar Wilayah Terdampak!
-
Laporan PRISM 2025 Sebut Jakarta Jadi Kota Paling Diminati Sepanjang 2025
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata