Suara.com - Seorang pengorder sengaja memesan penganan khas Italia, piza melalui driver ojek online, hanya agar si pengojek dan keluarga bisa berbuka puasa Ramadan dengan makanan tersebut.
Kisah mengharukan ini viral setelah diunggah akun Instagram @dramaojol. Penumpang bernama Agnes Claudia memesan seloyang piza untuk menu berbuka puasa sang driver ojol.
Awalnya, driver ojol tersebut tak percaya, namun si penumpang mengatakan ia benar-benar ingin berbagi kebaikan selama bulan Ramadan.
"Mas itu pizanya buat mas dan keluarga buka puasa. Tidak perlu diantar ke alamat mana-mana. Cuma mau berbagi kebaikan saja mas di bulan puasa semoga bermanfaat," kata si penumpang dalam pesan aplikasi ojek online seperti dikutip Suara.com, Rabu (8/5/2019).
Sang driver ojol girang bukan kepalang. Berulang kali ia mengucapkan terima kasih kepada penumpang baik hati itu. Bahkan si penumpang berjanji untuk memberikan bintang 5 kepada driver tersebut.
"Kalau sudah dibeli nanti klik konfirmasi makanan sudah dikirim saja. Nanti saya kasih bintang 5," ungkap si pengorder.
Saat si driver mengucapkan selamat berbuka puasa, ternyata si penumpang tersebut bukanlah beragama Islam melainkan Katolik.
"Saya Katolik mas," kata Agnes. Sang driver tampak terkejut dan meminta maaf.
Beberapa foto hasil tangkapan layar kebaikan si penumpang beredar luas di media sosial. Warganet yang membacanya merasa terharu terhadap tindakan yang dilakukan oleh si penumpang.
Baca Juga: Mengintip Pembuatan Mi Glosor, Kuliner Ramadan Khas Bogor
"Sebenarnya banyak orang baik di dunia ini, jika kamu tidak menemukannya, jadilah salah satunya," kata @octaa.pratama.
"Lebih adem dari AC," ujar @fahmirfz.
"Gue angkat topi buat mba Agnes Claudia," ungkap @farhanrizky15_.
"Inilah Indonesia yang terkenal dengan Bhineka Tunggal Ika," ujar @vaaneffendi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Cegat Truk di Tol Cikampek, Polda Metro Bongkar Penyelundupan Pakaian Bekas Impor Rp 4,2 Miliar
-
Detik-detik Mencekam Pesawat Oleng Lalu Jatuh di Karawang, Begini Kondisi Seluruh Awaknya
-
Inovasi Layanan PT Infomedia Nusantara Raih Penghargaan dari Frost & Sullivan
-
PAD Naik Drastis, Gubernur Pramono Pamer Surplus APBD DKI Tembus Rp14 Triliun
-
Pramono Sebut Pengangguran Jakarta Turun 6 Persen, Beberkan Sektor Penyelamat Ibu Kota
-
Selidiki Kasus BPKH, KPK Ungkap Fasilitas Jemaah Haji Tak Sesuai dengan Biayanya
-
Ada Terdakwa Perkara Tata Kelola Minyak Mentah Pertamina Tersandung Kasus Petral, Ada Riza Chalid?
-
Skandal Korupsi Ekspor POME: Kejagung Periksa 40 Saksi, Pejabat dan Swasta Dibidik
-
Polisi Ungkap Alasan Roy Suryo Cs Dicekal: Bukan karena Risiko Kabur, Tapi...
-
Misteri Diare Massal Hostel Canggu: 6 Turis Asing Tumbang, 1 Tewas Mengenaskan